Hampir 10 Juta Batang Rokok Ilegal Diselundupkan di Australia Barat
Komandan Pasukan Perbatasan Regional, Rod O'Donnell, mengatakan tangkapan tersebut adalah yang terbesar dari jenisnya di Australia Barat.
"Ini adalah yang terbesar dalam sejarah negara bagian jadi itu jelas menunjukkan bahwa sejumlah orang cukup terorganisir," katanya.
O'Donnell mengatakan setiap pengiriman kontainer dipindai setelah tiba di Australia.
"Dalam sidak kami mengidentifikasi beberapa anomali yang cukup signifikan dalam gambar. Kami kemudian memanfaatkan anjing detektor kami untuk memeriksa kontainer dan mereka menunjukkan adanya tembakau," kata O'Donnell.
Rokok dikemas agar terlihat asli
Ada kekhawatiran pengiriman itu bisa menjadi bagian dari operasi ilegal yang lebih luas.
Photo: Karton rokok dikemas di dalam kardus. (Supplied; ABF)
"Investigasi lebih lanjut saat ini sedang dilakukan ... kami akan menimbang langkah untuk mengidentifikasi siapa yang mungkin terlibat dalam sindikat ini," kata O'Donnell.
Ia mengatakan rokok itu dikemas agar terlihat layak secara komersial di pasar Australia.
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis
- Rencana Australia Membatasi Jumlah Pelajar Internasional Belum Tentu Terwujud di Tahun Depan
- Dunia Hari Ini: Konvoi Truk Bantuan Untuk Gaza Dijarah Kelompok Bersenjata