Hampir Setahun Menghilang, Ditemukan Tinggal Tulang Belulang
jpnn.com, BULELENG - Warga Desa Julah di Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng dibuat heboh dengan penemuan kerangka manusia pada Sabtu (2/12) pagi. Penemu kerangka adalah Neggah Budaya (21) yang secara tak sengaja melihatnya di sebuah tebing bukit di Desa Julah.
Awalnya, sekitar pukul 07.00 waktu Indonesia tengah (WITA) Budayasa sedang mencari pohon pungut untuk dijadikan bonsai. Dia berjalan menyusuri Sungai Kreteg di Dusun Kanginan, Desa Julah.
Saat asyik mencari pohon pungut, pandangan Budayasa tertuju pada sebuah tengkorak yang berada di atas bukit empelan. Tanpa berpikir panjang, dia langsung meporkannya kepada aparat setempat.
Mendengar laporan itu, aparat kemudian bergerak menuju lokasi penemuan untuk mengeceknya. Dalam sekejap, kabar tentang penemuan kerangka manusia itu pun menyebar ke warga.
Mereka lantas penasaran dan mendatangi lokasi penemuan tengkorak untuk melihatnya. Sebab, mereka ingin tahu siapa sosok yang sudah menjadi tulang belulang tersebut.
Sedangkan aparat kepolisian begitu sampai lokasi penemuan tengkorak langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Rupanya, sekitar 5 meter dari posisi awal penemuan tengkorak, ada kerangka tubuh dan kaus lengan pendek berwarna biru serta gelang tangan berwarna silver.
Aparat langsung mengonfirmasi kepada penduduk setempat, apakah ada warga yang merasa kehilangan anggota keluarga. Tak berselang lama, teka-teki identitas kerangka manusia itu perlahan-lahan terungkap.
Kadus Batugambir Ketut Diarsa (53) mengatakan, ada warganya yang menghilang sejak Januari 2017. Selanjutnya, Diarsa menghubungi keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarganya.
Tengkorak beserta tulang belulang dan kaus ditemukan di tebing bukit di Desa Julah di Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng pagi tadi.
- Kronologi Anak Drummer Matta Band Meninggal Dunia di Bali
- Keluarga Wanita Tanpa Kepala Ungkap Aktivitas Korban Sebelum Dikabarkan Tewas
- Identitas Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakarta Utara Terkuak, Usia 40 Tahun
- Hiii, Mayat Wanita Tanpa Kepala Ditemukan di Muara Baru
- Mayat Wanita di Jakarta Utara, Kepalanya Hilang
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global