Hamsik Tak Ingin Tinggalkan Napoli
jpnn.com - MILAN- Napoli bisa bernafas lega. Tren hengkangnya pemain bintang dalam dua musim terakhir tak akan diikuti Marek Hamsik. Pemain asal Slovakia tersebut bakal bertahan dalam waktu yang lama di Napoli.
Hal tersebut ditegaskan agen Hamsik, Juraj Vengelos. Menurut Vengelos, Hamsik sangat senang dengan suasana di Napoli. Hal itulah yang membuat pemain nyentrik tersebut tak memiliki keinginan hengkang ke klub lain dalam waktu dekat.
“Hamsik sangat senang bermain di Napoli. Dia akan bertahan di Napoli untuk beberapa musim lagi. Dia sudah menandatangani pembaharuan kontrak dan tahu bahwa Napoli terus berkembang dari musim ke musim,” ujar Velengos seperti dilansir laman Radio CRC, Kamis (22/8).
Salah satu yang membuat Hamsik senang ialah keseriusan Napoli dalam membangun tim. Musim ini, Napoli menjadi salah satu tim yang paling boros menggelontorkan uang untuk mendatangkan pemain berkualitas.
Di antaranya ialah Gonzalo Higuain, Raul Albiol, Jose Callejon hingga Pepe Reina. Dengan dukungan pemain-pemain hebat tersebut, Napoli disebut sebagai salah satu kandidat terkuat perengkuh gelar juara Serie A.
“Napoli juga bermain di Liga Champions. Hal itu membuatnya sangat senang. Hamsik juga senang dengan pelatih anyar. Dia juga memiliki komunikasi yang baik dengan Higuain,” tegas Velengos. (jos/jpnn)
MILAN- Napoli bisa bernafas lega. Tren hengkangnya pemain bintang dalam dua musim terakhir tak akan diikuti Marek Hamsik. Pemain asal Slovakia tersebut
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Belum Bisa Taklukkan Kunlavut Vitidsarn, Ginting Ungkap Penyebabnya
- Malaysia Open 2025: Putri KW dan Lanny/Fadia Selamatkan Wajah Indonesia
- Pelita Jaya Berambisi Pertahankan Gelar IBL dan Moncer di BCL 2025
- Tekad Gervane Kastaneer Persembahkan Trofi Juara Bersama Persib
- Marc Klok Dukung Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
- Penyebab Patrick Kluivert Membawa Alex Pastoor dan Denny Landzaat ke Timnas Indonesia