Hamzah Teroris Poso, Dengarlah Pesan Bapakmu yang Lagi Sakit Ini
jpnn.com, PALU - Video ajakan pulang dari keluarga daftar pencarian orang (DPO) Mujahidin Indonesia Timur (MIT) beredar di media sosial.
Sebelumnya video yang sama dari ibu Ahmad Panjang, terduga teroris Poso yang meminta anaknya pulang juga tersebar di medsos.
Video berdurasi 45 detik itu, merekam seorang pria dengan kopiah berwarna putih.
Dalam video tersebut, pria yang diduga merupakan keluarga teroris Poso meminta DPO yang bernama Hamzah untuk segera pulang ke rumah.
“Hamzah pulang sudah, bapakmu ini sudah tidak kuat lagi, saat ini bapak lagi sakit. Pulang datang ke rumah, bantu bapak sudah tidak bisa bepergian lagi dan mencari makan,” pintanya dalam video.
“Saya sekarang sakit, sudah tidak bisa naik turun di rumah panggung ini. Mari pulang nak, bantu bapakmu ini berkebun” katanya.
Video tersebut kemudian dibenarkan oleh Wakasatgas Humas Operasi Madago Raya AKBP Bronto Budiyono, Minggu (24/10).
Menurut Bronto, didalam video tersebut diduga adalah orang tua dari salah satu DPO MIT Poso.
Video ajakan pulang dari keluarga teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) di Poso beredar di media sosial.
- Kejagung Beri Penjelasan Soal Video Viral Terkait Stafsus Budi Arie
- Tangkap 3 Terduga Teroris di Sukoharjo, Densus 88 Sita Sajam di Rumah SQ
- Penjelasan Pengunggah Video Viral Pembagian Bantuan Ibu Hamil di Bandung
- Densus 88 Bubarkan Jamaah Islamiyah, Ormas yang Pernah Ledakkan HKBP Hangtuah Pekanbaru
- Polisi Tangkap Pemuda Duel Ala Gladiator Semarang yang Viral di Media Sosial
- Mediasi Buntu, Polisi Turun Tangan dalam Kasus Anjing Serang Mak-mak di Semarang