Hancur Lebur..PS TNI Dibobol Setengah Lusin Gol Oleh SFC

jpnn.com - PALEMBANG - PS TNI kalah telak dalam lawatannya ke kandang Sriwijaya FC. Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (6/8) malam, tim militer takluk 1-6 dari Laskar Wong Kito.
Sriwijaya FC mampu unggul 5-0 terlebih dulu. Hilthon Moreira mencetak dua gol pada menit ke-34 dan 89. Empat gol lainnya diborong oleh Alberto Goncalves pada menit ke- 44, 45, 63 (penalti), dan 85.
Sementara itu, satu-satunya gol PS TNI dicetak oleh Erwin Ramdani melalui titik putih pada menit ke-74.
Hasil ini sejatinya di luar dugaan karena pada 30 menit awal-awal babak pertama, PS TNI mampu mengimbangi permainan Sriwijaya FC. Namun, setelah lewat menit 30, kelengahan pasukan Militer mulai terlihat sehingga kecolongan.
Terlalu nafsu dan percaya diri, PS TNI kembali harus kebobolan dalam waktu yang berdekatan, menit ke-44 dan 45.
Pada babak kedua, strategi bermain terbuka dari PS TNI justru menjadi blunder sehingga mereka kembali kecolongan melalui gol Beto dan Hilthon. (dkk/jpnn)
PALEMBANG - PS TNI kalah telak dalam lawatannya ke kandang Sriwijaya FC. Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (6/8) malam, tim militer
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit
- Megabintang Voli Amerika Serikat Kegerahan Main di Kota Kediri
- Raih Kemenangan Perdana di Final Four, Jakarta Pertamina Enduro Masih Kurang Gereget
- Pukul PSS Sleman, Dewa United Pangkas Jarak dengan Persib