Hancurkan Brighton yang Tengah On Fire, Manchester City Optimistis Juara Premier League
![Hancurkan Brighton yang Tengah On Fire, Manchester City Optimistis Juara Premier League](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2022/04/21/pemain-manchester-city-melakukan-selebrasi-seusai-memastikan-erm6.jpg)
jpnn.com, MANCHESTER - Pep Guardiola optimistis Manchester City bisa mempertahankan gelar juara Premier League.
Mantan nakhoda Barcelona dan Bayern Munchen itu merasa yakin setelah The Citizens kembali merebut puncak klasemen Liga Inggris dari Liverpool.
Kepastian tersebut didapat seusai Manchester City meraih kemenangan penting atas Brighton & Hove Albion.
Berlaga di hadapan publik sendiri, Etihad Stadium, Kamis (21/4) dini hari WIB, The Citizens menang dengan skor meyakinkan 3-0.
Gol kemenangan tim berjersei biru langit itu diciptakan oleh Riyad Mahrez (53'), Phil Foden (65'), dan Bernardo Silva (82').
Seusai laga Pep Guardiola mengaku senang bisa membawa timnya menang atas Brighton.
Maklum, dalam beberapa pekan terakhir Brighton tampil apik dengan mengalahkan dua tim asal kota London, yakni Arsenal dan Tottenham Hotspur.
"Kemenangan yang sangat penting untuk menjaga peluang kami mempertahankan gelar Premier League musim ini," ungkap Guardiola dalam laman Sky Sports.
Pep Guardiola optimis Manchester City di akhir musim bisa mempertahankan gelar juara Premier League seusai hancurkan Brighton.
- Liga Inggris: Brighton Hajar Chelsea, Yankuba Minteh Cetak Brace
- Derbi Merseyside, James Tarkowski Selamatkan Everton dari Kekalahan
- Man City Dipermalukan Real Madrid, Pep Guardiola Frustrasi
- Pengakuan Guardiola setelah Man City Dipukul Real Madrid
- Hasil & Jadwal Leg I Playoff ke 16 Besar Liga Champions
- Man City vs Real Madrid: Jude Bellingham Merasa Ada yang Aneh, Kenapa?