Hansamu dan Evan Dimas Masuk Starting Line Up

jpnn.com, BEKASI - Starting line up uji coba antara Persija Jakarta kontra Timnas U-22 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (5/4) malam telah diumumkan.
Skuat Garuda Muda terlihat mengubah startingnya dibanding laga kontra Myanmar pada 21 Maret lalu.
Perubahannya, di bawah mistar ada Satria Tama, yang masuk menggantikan Dicky Indrayana. Di belakang, Hansamu Yama menggantikan posisi Ryuji Utomo.
Kemudian, di tengah Zola dicadangkan, digantikan Evan Dimas Darmono. Di depan, tak ada perubahan komposisi dan trio Febry, Hardianto, serta Saddil tetap dipertahankan.
Sementara itu, Persija Jakarta memainkan dua striker dalam starting line up mereka. Pemain Gaek Bambang Pamungkas akan berduet dengan Luis Junior. (dkk/jpnn)
Starting Line Up Persija vs Timnas U-22
Persija: Andritany Ardhyasa (gk); Ismed Sofyan, Willian Pacheco, Maman Abdurahman, Rizaldhi Hehanusa; Sandi Darman Sute, Rohit Chand, Irfandi Zein Alzubaidi, M Rasul, Bambang Pamungkas, Luis Junior
Timnas U-22: Satria Tama (gk); Ricky Fajrin, Hansamu Yama, Bagas Adi, Putu Gede; Evan Dimas, Hanif Sjahbandi, M Hargianto; Febri Hariyadi, Nurhadianto, Saddil Ramdani
Starting line up uji coba antara Persija Jakarta kontra Timnas U-22 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (5/4) malam telah diumumkan.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Kabar Baik buat Australia Menjelang Jumpa Timnas Indonesia
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Persija Terhukum 4 Pertandingan Kandang Tanpa Penonton
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada