Hansamu Yama Istikharah Sebelum Putuskan Gabung Persebaya
jpnn.com, SURABAYA - Keinginan Bonek dan Bonita melihat Hansamu Yama Pranata membela panji Persebaya Surabaya menjadi kenyataan.
Hansamu memilih meninggalkan Barito Putera demi menyeberang ke Green Force, julukan Persebaya.
“Mohon maaf sebelumnya, Pak. Saya sudah beristikharah dan berpikir untuk tetap di Barito. Namun, saya tidak bisa melanjutkannya dan musim ini saya memilih ke Persebaya,” ucap Hansamu dalam laman resmi Barito Putera, Kamis (10/1).
Kepindahan Hansamu ke Persebaya sebenarnya sudah tercium sejak pertengahan Desember 2018.
Saat itu manajemen Persebaya cukup intens berkomunikasi dengan pemain asal Mojokerto tersebut.
Manajemen Barito Putera sebenarnya sudah berusaha keras untuk mempertahankan sohib Evan Dimas Darmono itu.
Bahkan bos Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman jauh-jauh datang ke Surabaya untuk melakukan lobi pemungkas kepada sang pemain.
Namun, upaya manajemen Barito Putera berakhir mengecewakan. Hansamu mantap memilih Persebaya.
Keinginan Bonek dan Bonita melihat Hansamu Yama Pranata membela panji Persebaya Surabaya menjadi kenyataan.
- Paul Munster Ungkap Awal Petaka Kekalahan Persebaya dari Persib, Juga Singgung Wasit
- Persib Bandung Menang 2-0 Atas Persebaya Surabaya, Begini Reaksi Bojan Hodak
- Jadwal Persib vs Persebaya, 2 Pemain asal Brasil Sudah Siap
- Azrul Ananda: Sudah 7 Tahun Pimpin Persebaya, Baru Kali Ini Liga On The Track
- Persib Ingin Bak to Back Juara Liga 1, Bojan Hodak Waspadai 5 Tim Ini
- 2.503 Personel Gabungan Amankan Laga Persebaya vs Dewa United di Stadion GBT