Hanura dan PDS Belum Tentukan Pilihan
Senin, 02 Januari 2012 – 13:17 WIB

Hanura dan PDS Belum Tentukan Pilihan
PADA saat sejumlah partai politik (parpol) sibuk menentukan pilihan dukungan calon gubernur (cagub), Partai Damai Sejahtera (PDS) dan Hanura Jakarta justru terlihat tenang-tenang saja. Sampai saat ini, kedua parpol ini belum menyebutkan siapa cagub yang akan didukungnya pada Pilkada Jakarta 2012 mendatang. Apakah Hanura akan memunculkan kader internal untuk posisi cagub ataupun cawagub? Dijawab Ongen, sebagai partai yang tidak memenuhi kuota suara untuk mencalonkan cagub atau cawagub, Hanura tidak akan memunculkan figur internal. ‘’Hanura sadar dirilah. Kami tidak mau untuk memunculkan kader internal,” terangnya. Apalagi nantinya cagub ataupun cawagub yang akan didukung Hanura melihat pertimbangan koalisi.
Ketua DPD Partai Hanura Jakarta Ongen Sangaji mengatakan, sejak Djan Farid mengundurkan diri dari bursa pilkada karena lebih memilih jabatan menteri, Hanura belum mendapat penggantinya. ‘’Ya, kami belum mendapat figur pengganti Djan Farid,” ujar Ongen.
Baca Juga:
Kata Ongen, dari sejumlah figur yang muncul untuk menjadi cagub, hanya sosok Djan Farid yang pantas didukung oleh Hanura. Namun demikian, setelah Djan Farid menjadi menteri perumahan rakyat (menpera), mau tidak mau Hanura harus mencari penggantinya. “Bulan ini mungkin Hanura sudah bisa memberikan keterangan siapa cagub yang akan didukung Hanura,’’ ungkapnya.
Baca Juga:
PADA saat sejumlah partai politik (parpol) sibuk menentukan pilihan dukungan calon gubernur (cagub), Partai Damai Sejahtera (PDS) dan Hanura Jakarta
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang