Hanura: Ramadhan Pohan Mengada-ada
Rabu, 07 Maret 2012 – 18:35 WIB

Hanura: Ramadhan Pohan Mengada-ada
JAKARTA - Tudingan Wasekjen Demokrat, Ramadhan Pohan yang menduga Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto berupaya menggulingkan pemerintahan SBY melalui pembiaran demo anarkis terkait penolakan kenaikan harga BBM, mendapatkan jawaban dari anak buah mantan Pangab itu. Melalui Ketua Fraksi Hanura Sunardi Ayub, secara tegas menyebut bahwa tudingan Ramadhan Pohan itu tidak berdasar.
Menurut Sunardi Ayub, pernyataan Ramadhan Pohan itu hanya sebagai bentuk pembunuhan karakter kepada Wiranto. "Jadi kalau sekarang ada tudingan makar jangan-jangan yang menuding tidak sadar rakyat sudah mulai gelisah karena kehidupan semakin susah dan korupsi semakin menggurita," ujarnya di Jakarta, Rabu (7/3).
Dijelaskan, dalam rencana kenaikan BBM, Wiranto memanng mengambil sikap kritis terhadap pemerintah. Yakni pihaknya menolak kenaikan itu karena semakin menambah beban rakyat. Seharusnya tambah Sunardi, pemerintah melakukan upaya lain tanpa harus menaikkan harga BBM sebagaimana janji pemertahan SBY dulu.
"Presiden harus konsisten terhadap kebijakan dan janjinya tidak akan menaikkan harga BBM dan akan mencari solusi lain yang paling tepat untuk mengatasi kenaikan harga BBM," imbuhanya.
JAKARTA - Tudingan Wasekjen Demokrat, Ramadhan Pohan yang menduga Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto berupaya menggulingkan pemerintahan SBY
BERITA TERKAIT
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- InJourney Hadirkan Tarian Nusantara di TMII, Diikuti 500 Anak Dari Sabang Sampai Merauke
- Minta Eksepsi Aipda Robig Zaenudin Ditolak, JPU Tegaskan Dakwaan Sudah Sah dan Cermat
- KPK Periksa Komisaris PT Inti Alasindo Energy Terkait Kasus Korupsi PGN
- Eks Staf Ahli Pertanyakan Proses Laporan Dugaan Suap Pimpinan DPD RI ke KPK
- Prajurit TNI AL Sigap Mengevakuasi Warga Terdampak Banjir di Pesawaran Lampung