Hanura Usung Calon yang Dikehendaki Rakyat
jpnn.com - JAKARTA - Partai Hanura sampai saat ini masih belum memutuskan siapa calon yang akan diusung pada Pilkada DKI 2017 mendatang. Sejumlah nama seperti Gubernur Basuki T Purnama, politikus Gerindra Sandiaga Uno dan mantan Menpora Adhyaksa Dault masih jadi pertimbangan.
"Memutuskan siapa bakal cagub bukan hal gampang," ujar Ketua DPD Hanura DKI Jakarta, Mohammad Ongen Sangaji, Minggu (28/2).
Hal itu dikatakan Ongen pada acara pelantikan akbar ribuan pengurus dan kader Hanura DKI, mulai dari tingkat ranting (kelurahan) sampai DPD (propinsi). Pelantikan terhadap 5.200 kader Hanura dilakukan oleh Ketum DPD Hanura, Wiranto di kawasan Senayan, Jakarta Pusat. Pelantikan juga dihadiri sejumlah pimpinan parpol seperti Prasetio Edi Marsudi dari PDIP, Mohammad Taufik dari Gerindra, dan lainnya.
Ongen menambahkan mengapa tidak mudah memilih sosok cagub, karena harus mengedepankan kehendak rakyat Jakarta. "Hanura harus berada di tengah rakyat untuk mengetahui, siapa tokoh yang diinginkan untuk memimpin Jakarta," tandas Ongen.
Pada kesempatan ini, Ongen mengingatkan seluruh kader dan simpatisan agar jangan mudah diprovokasi pihak manapun. "Kita juga wajib mengedepankan sopan santun, jangan bicara kasar. Kader Hanura maupun para pengurus baru harus bisa jadi pelopor etika," pesan Ongen yang juga terpilih kembali sebagai Ketua DPD Hanura DKI periode 2016-2020.
Wiranto pun mengingatkan bahwa Hanura akan selalu berdampingan dengan pemerintah. "Kita harus mendukung pemerintah, karena mereka bekerja melayani masyarakat. Kalau ada yang salah kita betulkan, kita luruskan agar pembangunan berjalan sesuai hati nurani rakyat," kata mantan Panglima TNI itu. (dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Bilang Nasi Goreng Megawati Enak Sekali, Masa, sih?
- Tanggapi Isu Menhut Mau Membabat Hutan, Ahmad Yohan Singgung Penghijauan
- Terungkap! Komunikasi Prabowo-Megawati Lancar Meski Belum Bertemu Sejak Pelantikan
- Peran Politik Muzani Gerindra Sebagai Perantara Komunikasi Prabowo-Megawati
- Kejagung Bangun Sistem Pantau Tuntutan Jaksa, Sahroni: Keren, Pastikan Semua Patuh!
- Komisi II Bakal Undang Mendagri-KPU Bahas Opsi Pelantikan Kepala Daerah Terpilih