Hanura Yakin Kalahkan Benny di Pilgub NTT
Minggu, 10 Maret 2013 – 19:03 WIB
JAKARTA - Ketua DPP Partai Hati Nurani Rakyat, Saleh Husein, optimistis pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Frans Lebu Raya - Benediktus A Litelnoni (Frenly) yang diusung Hanura, PDIP dan PKS kembali memenangi Pemilihan Gubernur (Pilgub) Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2013-2018.
"Setelah melihat kenyataan di lapangan dan mendengar dari berbagai tokoh, peluang unggul incumbent di Pemilukada NTT sangat besar," kata Saleh Husein, di kantor DPP Hanura, di Jakarta, Minggu (10/3).
Saleh baru-baru ini mendampingi Ketua Umum Partai Hanura Wiranto berkampanye di Pemilukada Nusa Tenggara Timur. "Beliau (Wiranto) kemarin turun berkampanye di NTT. Kita semakin optimis," ujar Sekretaris Fraksi Partai Hanura di DPR itu.
Ia mengakui bahwa calon-calon yang akan bertarung juga cukup kuat. Termasuk dari calon independen dan Benny Kabur Harman yang diusung Partai Demokrat.
JAKARTA - Ketua DPP Partai Hati Nurani Rakyat, Saleh Husein, optimistis pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Frans Lebu Raya - Benediktus A
BERITA TERKAIT
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- Agustiar-Edy Duet Harapan Rakyat Pimpin Kalteng
- Lolly Suhenty Minta Bawaslu di Daerah Uji Coba Aplikasi Siwaslih Secara Serentak
- Dukungan Prabowo dan Jokowi Dinilai Bakal Signifikan Mendongkrak RIDO di Jakarta
- Jateng Muda Banyumas Deklarasi Menangkan Luthfi-Yasin di Pilkada 2024
- Mardiono Ajak Kader PPP Kerja Maksimal Menangkan Pilkada di NTB