Hanya 10 Unit, Lamborghini Aventador SVJ Xago Terinspirasi Tata Surya
jpnn.com, BOLOGNA - Merayakan kehadiran studio Ad Personam virtual baru, Automobili Lamborghini meluncurkan edisi khusus Aventador SVJ Xago yang diproduksi hanya sepuluh unit.
Selain itu, unit spesial hanya dicadangkan untuk klien yang menentukan Aventador SVJ mereka secara virtual.
Model yang dibangun di Studio Lamborghini Ad Personam itu terinspirasi dari garis-garis geometris heksagonal, antara lain bentuk awan segi enam di Kutub Utara serta unsur-unsur Saturnus sebagai planet keenam dalam tata surya.
Wujud segi enam yang tercermin pada bentuk sarang lebah juga terlihat di sisi mobil, memberikan kesan bahwa mobil itu ingin menyatukan elemen alam dengan teknologi.
Chief Commercial Officer Automobili Lamborghinil, Giovanni Perosino mengungkapkan bahwa Lamborghini selalu berpikir secara dinamis tentang solusi terbaik untuk tantangan kendaraan di masa pandemi.
"Konsultasi studio Ad Personam virtual baru kami telah dirancang dengan sangat hati-hati, untuk mendukung klien yang menginginkan kendaraan yang sepenuhnya sangat personal bagi dirinya," kata Giovanni Perosino alam laman resmi milik Lambroghini.
Eksterior Lamborghini Aventador SVJ Xago edisi menampilkan efek perak heksagonal memudar yang dibuat khusus, dengan corak warna kontras Person Personam yang unik untuk setiap mobil dan pelek hitam Nireo Ad Personam.
Sedangkan untuk bagian interior, mobil ini menampilkan pola kursi eksklusif dengan tema hexagonita, dan warna kontras khusus yang cocok dengan eksterior.
Automobili Lamborghini meluncurkan edisi khusus Aventador SVJ Xago yang diproduksi hanya sepuluh unit.
- Ramai Dibicarakan Fenomena Bulan Kembar, BRIN Beri Penjelasan
- PUBG Mobile dan Lamborghini Hadirkan Aksi Kecepatan Tinggi di Medan Perang
- Lamborghini Urus Kena Recall Karena Kap Mesin Bisa Terlepas Saat Melaju
- Mejeng di Beijing Auto Show, Lamborghini Urus SE PHEV Tawarkan Tenaga Buas
- Hotman Paris: Aku Nunggu Si Cantik Ini
- GIIAS 2023: Pertamina dan Lamborghini Memperkuat Kerja Sama hingga 2 Tahun ke Depan