Hanya 5 Persen untuk Luar DKI
Rabu, 16 Juni 2010 – 11:29 WIB
Menurut Ratiyono, untuk memenuhi daya tampung lima persen, para siswa dari luar DKI akan diseleksi berdasarkan nilai NEM-nya. Jika dalam satu sekolah daya tampungnya 100 kursi, lima kursi akan diperebutkan pelajar yang memiliki nilai NEM tertinggi pertama. Ketatnya seleksi tersebut sekaligus untuk memastikan mereka memiliki kompetensi yang dibutuhkan untuk memajukan pendidikan di ibu kota. Meskipun demikian, mereka tetap diberi kesempatan untuk memilih sekolah lebih dari satu sebagai alternatif. Untuk SMA ada lima pilihan sekolah, SMK tiga pilihan sekolah, serta SMP lima pilihan sekolah.
Baca Juga:
Terkait daya tampung sekolah, untuk SMP rata-rata daya tampung antara 100 kursi hingga 400 kursi. Nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, tertinggi 28,65 dan terendah 18,5. Untuk SMA, daya tampung setiap sekolah antara 62 kursi hingga 300 kursi. Nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, tertinggi 9,38 dan terendah 6,2. Sedangkan untuk SMK, daya tampung antara 35 kursi hingga 130 kursi. Sementara nilai rata-rata empat mata pelajaran pada 2009, terendah 6,5 dan tertinggi 9,41. Menurut Kepala Dinas Pendidikan DKI Taufik Yudi Mulyanto, dalam penerimaan peserta didik baru (PPDB), tidak dipungut biaya. Seluruhnya ditanggung APBD. (aak)
DINAS Pendidikan DKI Jakarta memberi peluang kepada para pelajar dari luar DKI yang ingin sekolah di kawasan ibu kota. Seperti tahun sebelumnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS