Hanya Airlangga Hartarto yang Tahu Siapa Pengganti Azis Syamsuddin

jpnn.com, JAKARTA - Partai Golkar akan mengumumkan nama pengganti Azis Syamsuddin di posisi wakil ketua DPR, Selasa (28/9).
Nama pengganti Azis Syamsuddin itu sudah ada di tangan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
"Rencananya Selasa sore diumumkan. Sepertinya, nama sudah ada di kantong ketum," kata Ketua DPP Partai Golkar Adies Kadir melalui layanan pesan, Senin (27/9).
Adies mengataan bahwa siapa sosok pengganti Azis Syamsuddin di kursi pimpinan DPR dari Partai Golkar masih misteri.
Tidak ada satu pun kader partai berlambang pohon beringin itu yang mengetahui siapa yang akan ditunjuk sebagai pengganti Azis Syamsuddin.
“Terkait nama pengganti, tidak ada yang tahu, karena hak prerogratif ketua umum,” kata wakil ketua Komisi III DPR dari Fraksi Partai Golkar itu.
Adies menyatakan nama yang ditunjuk menjadi pimpinan DPR itu wajib memenuhi prasyarat yang diatur dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) Partai Golkar.
"Pertimbangan umumnya di AD/ART partai, harus mempunyai prestasi, dedikadi, loyalitas dan tidak tercela (PDLT)," kata legislator Dapil I Jawa Timur (Surabaya dan Sidoarjo) itu.
Nama pengganti Azis Syamsuddin sebagai wakil ketua DPR RI akan diumumkan Partai Golkar. Soal siapa sosok pengganti Azis, hanya Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto saja yang tahu.
- Airlangga Bantah Akan Mundur dari Jabatan Menteri
- Pelaku Usaha Ritel Optimistis Perekonomian Nasional Capai Target Pertumbuhan 8 Persen
- Versi Dasco, Pembahasan RUU TNI Tidak Dikebut & Bersifat Terbuka
- Ridwan Kamil Paham Penggeledahan Rumahnya oleh KPK Hanya Risiko, Maksudnya?
- Heboh Kasus Eks Kapolres Ngada, Sufmi Dasco Singgung Hukuman Pidana & Etik
- Ridwan Kamil Sulit Dihubungi Seusai Rumahnya Digeledah KPK