Hanya Demi Popularitas, Konten Kreator Asal Malaysia Buat Informasi Palsu

"Kegiatan tersebut tidak dilaporkan ke pihak Kepolisian Polsek Panyileukan dan kegiatan tersebut tanpa rekomendasi dari Polsek Panyileukan dan Polrestabes Bandung," ujarnya.
Live streaming ini merupakan bagian dari produksi konten yang dibuat oleh akun @BernamaTV dan @LobakMerahmy, dengan total sembilan episode.
Para kreator mengaku tidak menyangka skenario mereka akan menjadi perbincangan luas, bahkan menimbulkan keresahan di masyarakat.
Setelah polisi turun tangan, Ammar dan Aras akhirnya mengakui bahwa konten tersebut hanya rekayasa demi popularitas.
Mereka menandatangani surat pernyataan di atas materai yang menyatakan tidak akan mengulangi perbuatan serupa di kemudian hari.
"Sekitar pukul 23.30 WIB, telah dibuat surat pernyataan diatas materai tidak akan mengulangi perbuatan tersebut dan dibuatkan video klarifikasi," pungkasnya. (mcr27/jpnn)
Influencer Malaysia dikabarkan hilang saat sedang membuat konten paranormal di hutan di Kota Bandung. Begini kebenarannya.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
- Hoaks Titiek Puspa Meninggal Dunia, Inul Daratista Ungkap Kondisinya
- IRT di Inhu Mengaku Dibegal, Saat Diselidiki Polisi, Ternyata
- Penghitungan Jumlah Penayangan di YouTube Shorts Berubah, Simak Nih
- Mahasiswa Imbau Masyarakat Jangan Terprovokasi Hoaks di Medsos
- TikTok Perkenalkan Feed STEM di Indonesia
- Akademisi Sebut Hoaks Hambat Perkembangan Generasi Indonesia Emas 2045