Hanya Empat Honorer K2 Raih Nilai B

jpnn.com - MAKASSAR--Hasil ujian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) jalur honorer kategori dua (K2) menunjukkan tidak satupun honorer mendapat nilai A.
Dari 600 ribu lebih honorer seluruh Indonesia yang ikut tes November 2013, hanya empat orang yang nilainya berkualifikasi B.
"Hasil tes honorer K2 se Indonesia, tidak ada peserta yang mendapat nilai A. Honorer yang dapat B pun cuma empat orang. Jadi, rata-rata nilai C, inilah yang sempat mencuat saat pertemuan dengan Kemenpan," ungkap Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sulsel, Mustari Soba seperti diberitakan Fajar Online (Grup JPNN).
Mustari mengetahui nilai tes itu karena dia menghadiri rapat di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB), Jakarta, Rabu (29/1), yang dihadiri seluruh Kepala BKD Provinsi dan Sekdaprov.
Berdasar hasil rapat, disampaikan Mustari, pengumuan honorer K2 pada 5 Februari, mundur dari jadwal semula akhir Januari.
Mustari mengungkapkan, penundaan pengumuman seleksi CPNS jalur honorer K2 oleh Kemenpan-RB karena alasan teknis. "Kalau alasan teknis itu hanya Kemenpan yang berhak menyampaikannya," ujar Mustari. (kas/rif/sam/jpnn)
MAKASSAR--Hasil ujian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) jalur honorer kategori dua (K2) menunjukkan tidak satupun honorer mendapat nilai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ada Ancaman Pembunuhan terhadap Dedi Mulyadi, Ini Respons Polisi
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Riset Terbaru, Vape Efektif Bantu Perokok Beralih dari Kebiasaan Merokok
- Di Webinar NARBO, Perum Jasa Tirta II Tegaskan Peran Strategis di Tingkat Asia
- 1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
- Grinviro Hadirkan Solusi Pengolahan Air Limbah Industri Berkelanjutan di Inatex 2025