Hanya Karena Saling Pandang, Akhirnya Bacok-bacokan
jpnn.com - PONTIANAK – Aksi salingbacok terjadi antara Murni dan Herry, Selasa (2/2). Warga Gang 4 dan 5, Jalan Tanjung Raya 1, Kelurahan Dalam Bugis, Kecamatan Pontianak Timur itu diduga hanya karena saling pandang.
Keributan juga melibatkan Wawan yang merupakan kakak Hery. Dalam keributan ini, Murni menderita luka di bagian pelipis mata dan bagian belakang telinganya. Murni dibawa ke RSUD Soedarso.
Sementara itu, Hery luka di ibu jari kanan dan sikut kanannya. Sedangkan Wawan luka di bagian kepala dan bahu sebelah kanan. Keduanya dibawa ke RS Yarsi untuk mendapatkan pertolongan medis.
“Tadi saya dengar dari warga sekitar kejadian, katanya mereka kelahi berawal saat salah satu di antaranya (Murni) sedang melintas di Jalan Swadaya, kemudian dihentikan (Heri). Kemudian keduanya saling berpandangan,” jelas salah satu warga yang enggan namanya dipublikasikan. (zrn/jos/jpnn)
PONTIANAK – Aksi salingbacok terjadi antara Murni dan Herry, Selasa (2/2). Warga Gang 4 dan 5, Jalan Tanjung Raya 1, Kelurahan Dalam Bugis,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel