Hanya Rp 55 Ribu, Anda Diajari Susun Kalimat Putus dengan Pacar
jpnn.com - BUKAN hal mudah menyusun kalimat putus hubungan dengan pasangan. Tak banyak orang yang bisa dengan mudah mengucap, ”Oke, kita putus ya.” Atau, ”Sudahlah, kita akhiri saja.”
Kalimat itu sulit terlontar, bisa jadi, karena tidak tega. Ada pula yang memang penakut.
Nah, apa pun alasannya, Kristy Mazins, 37, perempuan asal Australia, menawarkan jasa untuk membantu orang-orang yang kesulitan mengucap kata putus kepada pacar. Ide dasar bisnis bernama Sorry It's Over tersebut cukup sederhana.
Yakni, menjadi perantara pemutus hubungan. Mulai AUD 5,5 atau sekitar Rp 55 ribu, Sorry It's Over akan mengirimkan SMS, e-mail, atau surat, bahkan menghubungi lewat telepon untuk memutus hubungan.
Tiap klien bisa meminta layanan sesuai selera. Jika Anda cukup sentimental tapi penakut, layanan bisa ditambah dengan pengiriman sekuntum bunga. Namun, bila ingin layanan yang biasa-biasa saja, Sorry It's Over sudah punya template-nya. Misalnya, Tini ingin memutus Tono. Bunyi e-mail-nya akan begini.
Aku menulis atas nama Tini. Meskipun Tini peduli dan menghormati kamu, dia takut untuk berhadapan denganmu. Tini percaya bahwa hubungan ini sudah berakhir.
Sungguh menyakitkan untuk bilang selamat tinggal kepada seseorang yang tak ingin kau tinggalkan. Lebih berat lagi untuk melupakan seseorang yang memberimu begitu banyak hal yang pantas diingat. Tetapi, Tini bilang bahwa dia tidak siap untuk menikah, punya anak, dan semua tanggung jawab yang menyertainya.
Chemistry juga sudah mulai berkurang dan Tini percaya ini tak bisa dipaksakan. Ini adalah waktu yang sulit dan kebersamaan selama lima tahun telah menciptakan begitu banyak kenangan.
BUKAN hal mudah menyusun kalimat putus hubungan dengan pasangan. Tak banyak orang yang bisa dengan mudah mengucap, ”Oke, kita putus ya.”
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29