Harap-Harap Cemas Keluarga ABK Sinar Kudus yang Disandera Perompak Somalia
Bebas, Tak Izinkan Berlayar Lagi
Kamis, 14 April 2011 – 09:51 WIB

Harap-Harap Cemas Keluarga ABK Sinar Kudus yang Disandera Perompak Somalia
Masalah lain adalah mulai menipisnya persediaan makanan dan minuman. Sebab, kapal yang telah disandera perompak itu hanya berputar-putar di perairan Somalia dan tidak menuju daratan. Selain itu, bahan makanan yang dibawa kapal MV Sinar Kudus juga dikonsumsi para perompak.
Istri Irnius Nggotu, Tiyur Maida Sihombing, 33, menceritakan hal yang hampir sama. Tiyur menuturkan bahwa dirinya kali terakhir berkomunikasi dengan suaminya melalui telepon seluler pada 31 Maret lalu. Dia mengkhawatirkan kondisi suaminya. Sebab, Irnius mudah sakit.
Tiyur pun berharap pemerintah secepatnya menyelesaikan masalah itu secara baik-baik. Tidak ada operasi militer. "Kami berharap tidak ada operasi militer. Sebab, risiko keamanan suami beserta anak buah kapal lain sangat besar," ucap Tiyur sambil berlinang air mata. (dilengkapi dari Depok dan Bekasi)
Anggota keluarga ABK Sinar Kudus yang disandera perompak Somalia terus berharap orang-orang tercintanya itu segera bebas. Mereka minta pemerintah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Semana Santa: Syahdu dan Sakral Prosesi Laut Menghantar Tuan Meninu
- Inilah Rangkaian Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Semarak Prosesi Paskah Semana Santa di Kota Reinha Rosari, Larantuka
- Sang Puspa Dunia Hiburan, Diusir saat Demam Malaria, Senantiasa Dekat Penguasa Istana
- Musala Al-Kautsar di Tepi Musi, Destinasi Wisata Religi Warisan Keturunan Wali
- Saat Hati Bhayangkara Sentuh Kalbu Yatim Piatu di Indragiri Hulu