Harap Tenang! Stok Blanko e-KTP Masih Aman
jpnn.com - KUALA PEMBUANG - Membeludaknya warga yang ingin melakukan perekaman artu tanda penduduk elektronik (e-KTP) sempat menimbulkan kekhawatiran bahwa blanko akan habis.
Namun, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Seruyan menjamin bahwa stok blanko tetap aman hingga Oktober mendatang.
Kepala Disdukcapil Kabupaten Seruyan Mansyur Ibrahim mengatakan, pihaknya baru menerima tambahan sekitar 500 keping blanko e-KTP dari pemerintah pusat.
Dia menambahkan, hingga saat ini stok yang ada di Disdukcapil Seruyan ada sekitar 4.500 keping.
“Jumlah ini akan terus dipantau. Jika dalam satu bulan ke depan semakin banyak warga yang mengurus e-KTP, kami akan segera meminta tambahan blanko agar tidak sampai kehabisan stok,” ujarnya di laman Kalteng Pos, Kamis (2/9).
Menurut Mansyur, setelah adanya instruksi Kementrian Dalam Negeri yang memberikan tenggat waktu 30 September sebagai batas perekaman e-KTP, Kantor Disdukcapil setiap hari terus dibanjiri warga yang mengurus data administrasi kependudukan.
Baik untuk kartu keluarga, akta kelahiran maupun proses rekam data e-KTP. Mansyur kembali mengimbau kepada warga Seruyan yang belum melakukan perekaman data untuk pembuatan e-KTP segera melakukannya. (hen/fin/jos/jpnn)
KUALA PEMBUANG - Membeludaknya warga yang ingin melakukan perekaman artu tanda penduduk elektronik (e-KTP) sempat menimbulkan kekhawatiran bahwa
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cagub Sumsel Mawardi Yahya Nyoblos di TPS 08 Gandus Palembang
- Memastikan Pilkada Berjalan Lancar, Irjen Iqbal Tinjau TPS di Pekanbaru
- Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada, Anggota Polres MBD Berjalan Kaki 3 Jam
- Gunung Semeru Erupsi 3 Kali, Tinggi Letusan hingga 1.000 Meter
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya