Harapan Jaya vs Dhoho, 7 Tewas
Selasa, 24 Februari 2009 – 06:23 WIB

Foto: Radar Kediri/JPNN
KEDIRI - Tabrakan maut terjadi di pintu perlintasan kereta api Jalan Brigjen Katamso, Kota Kediri, kemarin. Kereta Api Dhoho jurusan Surabaya-Malang menabrak bus Harapan Jaya jurusan Kediri-Jakarta. Tujuh orang tewas di tempat kejadian. Masyarakat sekitar segera membantu korban untuk keluar dari bus dan kereta api. Jerit kesakitan dan tangis terdengar menyayat. Korban-korban yang terluka parah kemudian digotong satu per satu dan diletakkan di emper toko di sekitar lokasi. Darah mengalir dari tubuh mereka.
Saat kejadian, sekitar pukul 15.30, Kota Kediri diguyur hujan lebat. Beberapa saksi mata mengatakan, bus yang disopiri Agung itu melewati perlintasan KA yang tidak ditutup. Pada saat bersamaan, KA Dhoho yang baru sekitar 10 menit berangkat dari stasiun Kediri melaju dari arah kanan.
Baca Juga:
Tabrakan pun tak bisa dihindari. Bus dengan nopol AG 7493 UR itu terseret sekitar 50 meter, kemudian terguling. Sebelumnya bus itu menghantam bangunan konter handphone hingga hancur. Saking kerasnya tabrakan, KA Dhoho yang dimasinisi Pamuji juga rusak parah. Lokomotif terputus dari gerbong. Jaraknya hingga sekitar 300 meter. Sementara gerbong kereta api menabrak dapur rumah warga bernama Riyadi.
Baca Juga:
KEDIRI - Tabrakan maut terjadi di pintu perlintasan kereta api Jalan Brigjen Katamso, Kota Kediri, kemarin. Kereta Api Dhoho jurusan Surabaya-Malang
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki