Harapan Karina
Oleh: Dahlan Iskan
Total lebih dari 1.000 jenis protein yang ada di dalam trombosit.
Ketika dr Karina melihat begitu banyak penderita Covid yang meninggal dunia, dia pun ingat: mengapa kandungan protein di dalam trombosit itu tidak dimanfaatkan. Kan bisa untuk menyembuhkan pasien Covid.
"Isi trombosit itu sudah seperti apotek besar," ujar dr Karina pada saya Sabtu siang lalu.
Maka berbagai pertanyaan terus menggoda otaknya: mengapa perlu pakai obat dari apotek kalau di dalam trombosit sudah ada obatnya.
Karina pun menghubungi dokter yang sedang kewalahan dengan pasien Covid. Untuk mencoba terapi temuannya itu.
Sang dokter memang harus menemukan cara menyembuhkan pasien. Maka dicobalah infus jerohan trombosit yang sudah ''diolah'' di lab Hayandra.
Total biaya lab-nya hanya Rp 4,5 juta. Bandingkan dengan obat Actemra yang harganya sudah begitu liarnya. Belum tentu tidak beresiko pula.
"Protein antiradang yang ada di dalam trombosit dapat menanggulangi badai sitokin pada Covid-19," ujar dr Karina.