Harapan Pasien 02 dan 03 ke Pemerintah Setelah Sembuh dari Virus Corona
"Jadi di diri seseorang itu punya kekuatan dari dalam untuk menyembuhkan. Asalkan disiplin minum air putih yang banyak, istirahat yang benar, asupan gizi sayuran dan vitamin, jaga imun sistem, dan rajin cuci tangan," kata dia di RSPI Sulianti Saroso, Senin.
Pasien nomor 03 juga meminta publik mematuhi saran pemerintah. Terutama, berkaitan dengan pembatasan sosial atau social distencing. Menurut dia, pembatasan itu bisa mencegah penularan corona ke seseorang.
"Kalau diminta pembatasan sosial sementara, ya lakukan sebaik mungkin, dan satu lagi kalau kasus saya yang dinyatakan positif tetapi tidak memiliki tanda-tanda apa pun. Itu sebenarnya lebih berbahaya karena melakukan aktivitas seperti biasa dan bisa menularkan ke orang yang imunnya dan kesehatannya lebih lemah," timpal dia. (mg10/jpnn)
Pasien nomor 02, berharap pemerintah memberikan penghargaan kepada para tenaga medis, yang merawat orang-orang terjangkiti corona selama di ruang isolasi.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- Soal Pelarangan Hijab di RS Medistra, Pengamat Kebijakan Publik Singgung Opsi Gugatan Hukum
- IHC Kerahkan Tim Medis Terbaik untuk Dukung Kelancaran World Water Forum di Bali
- 77 Persen Tenaga Medis di Indonesia Perempuan, Sayang Perannya Masih di Bawah Pria
- Perluas Jangkauan Layanan, Kavacare Agresif Lakukan Rekrutmen
- Waspadai Penularan Covid-19 Varian ERIS saat Nataru, Begini Gejalanya
- Dinkes Sumsel Minta 2.000 Vial Vaksin Sinovac ke Kemenkes