Harapkan Seni Minangkabau Pukau Publik Kyoto
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman berharap Unit Kesenian Minangkabau di Institut Teknologi Bandung (UKM-ITB) mampu menampilkan kesenian terbaik dalam Malam Indonesia 2013 yang akan berlangsung di Kyoto International Community House, pada 24 Agustus 2013 mendatang. Irman menyampaikan hal itu Kamis (22/8) siang, saat menerima 14 anggota delegasi UKM-ITB yang malam ini bertolak ke Kyoto untuk memenuhi undangan Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Kyoto-Shiga bekerjasama dengan Asosiasi Persahabatan Indonesia-Jepang di Kyoto.
“Saya harapkan UKM ITB dapat menampilkan yang terbaik dalam malam kebudayaan di Kyoto nanti, terlebih lagi tema utama yang diusung adalah mengenai Sumatera, khususnya rumpun budaya Minangkabau,” kata Irman.
Senator asal Sumatera Barat itu menilai kegiatan tersebut dapat menjadi ajang pengenalan seni budaya Indonesia kepada masyarakat Jepang, termasuk mempererat persahabatan antara mahasiswa Indonesia dan mahasiswa di negeri Sakura itu.
Malam Indonesia 2013 merupakan kegiatan yang rutin diselenggarakan dua tahun sekali sebagai sarana diplomasi budaya Indonesia dan Jepang. Delegasi UKM-ITB direncanakan kembali ke tanah air pada tanggal 26 Agustus 2013.
UKM-ITB akan menjadi penampil utama dan mempersembahkan sejumlah tarian asal Sumatera Barat seperti Tari Galombang Pasambahan, Tari Tapuak Tingkah dan Tari Piring serta musik tradisional Minangkabau di hadapan masyarakat Jepang yang berdomisili di Kyoto dan Kansai.
"Diperkirakan jumlah penonton mencapai lebih dari 300 orang, tidak hanya masyarakat Jepang tapi juga masyarakat Indonesia yang ada di sana," imbuh Ketua Panitia Malam Indonesia, Rahmat Putera.(fas/jpnn)
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman berharap Unit Kesenian Minangkabau di Institut Teknologi Bandung (UKM-ITB) mampu menampilkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi
- Truk Pupuk dan Tepung Bertabrakan, Lintas Sumbar-Riau Sempat Macet Total
- Agung Nugroho Difitnah soal Gugatan Rp 21 Miliar, Dukungan Publik Justru Kian Besar
- Warga Musi Rawas Temukan Lansia Meninggal Dunia di Kebun Karet
- Komitmen Kapolda Lampung, Berantas Narkoba Tanpa Kompromi
- BAZNAS Gerak Cepat Bantu Korban Erupsi Gunung Lewotobi