Harapkan Sidarto Teruskan Jiwa Kenegarawanan Taufiq Kiemas
Sabtu, 06 Juli 2013 – 06:01 WIB
JAKARTA - Figur Sidarto Danusubroto yang ditunjuk Ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputeri untuk menggantikan almarhum Taufiq Kiemas sebagai Ketua MPR RI dinilai sebagai sosok yang mumpuni. Tak hanya itu, Sidarto juga memiliki rekam jejak baik dan punya jam terbang tinggi sebagai politisi.
Menurut Wakil Ketua MPR RI, Melani Leimena Suharli, hal yang diharapkan dari sosok Sidarto adalah bisa mengikuti jejak Taufiq Kiemas. “Saya berharap, Pak Sidarto bisa seperti Pak Taufiq Kiemas, memperlihatkan sikap kenegarawanannya. Jika tidak, ya mendekatilah. Apalagi dia tokoh senior di PDIP,” kata Melani di Jakarta, Jumat (5/7).
Terkait dengan sikap kenegawaranan yang telah diwariskan Taufiq, lanjut Melani, MPR di bawah kepemipimpinan Sidarto juga akan dipenuhi oleh orang-orang berjiwa negarawan. "Semoga beliau (Sidarto, red) bisa membuat MPR menjadi satu lembaga yang menonjol sikap dan jiwa kenegarawanannya," harapnya.
Diakui Melani, secara fisik dirinya tidak terlalu sering berbincang dengan Sidarto. Meski demikian Melani mengaku dekat secara batin dengan Sidarto.
JAKARTA - Figur Sidarto Danusubroto yang ditunjuk Ketua umum PDIP Megawati Soekarnoputeri untuk menggantikan almarhum Taufiq Kiemas sebagai Ketua
BERITA TERKAIT
- Masjid Indonesia Pertama di Yokohama Jepang Resmi Dibangun
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Mbak Rerie: Pembangunan Kebudayaan Bukan Langkah yang Mudah, Butuh Dukungan Semua Pihak
- Saleh Ingatkan Pemerintah Waspada soal Defisit BPJS Kesehatan
- Gegara Dilarang Pakai Narkoba, RR Tega Aniaya Istri Hingga Tewas
- Mengisi Kuliah Umum di Politeknik PU, AHY Bicara Program Makan Bergizi Gratis