Harapkan Wilshere Jadi Pirlo Inggris
Selasa, 26 Juni 2012 – 06:25 WIB
Barisan tengah Inggris harus mengakui kalah dominan pada kinerja para gelandang Italia. Andrea Pirlo benar-benar menjadi momok bagi Inggris, seperti yang diungkapkan mantan pelatih Tottenham Hotspur, Harry Redknapp. Menurutnya kegagalan Inggris di babak perempat final Euro 2012 karena tidak mempunyai pemain seperti Pirlo. Menurut Redknapp, perbedaan besar dari kedua tim adalah menjaga penguasaan bola. Hal itu diterjemahkan dengan baik oleh Pirlo di kubu Italia. "Lihatlah Pirlo kala melawan Inggris. Dia tidak memiliki kecepatan, kekuatan, dan dia kuno. Tapi penampilannya luar biasa," ujar pria yang pernah dijagokan jadi pelatih Inggris itu.
Pirlo akhirnya terpilih sebagai pemain terbaik pada laga yang digelar di Olympic Stadium. Tak hanya piawai dalam mengontrol ritme permainan, Pirlo juga memiliki visi yang baik dalam menciptakan umpan-umpan kepada para penyerang Italia. Tercatat, Pirlo melepaskan 19 umpan berbahaya ke pertahanan Inggris sehingga membuat John Terry dan kawan-kawan kewalahan. Total, Pirlo menciptakan 131 umpan sepanjang laga.
Baca Juga:
Redknapp melihat Inggris harus mulai mengembangkan pemain-pemain mudanya untuk bisa menjadi pemain layaknya Pirlo. "Kami harus belajar dari laga ini dan melakukan yang terbaik untuk menghasilkan Andrea Pirlo kami sendiri," kata Redknapp dalam tulisannya di The Sun.
Baca Juga:
Barisan tengah Inggris harus mengakui kalah dominan pada kinerja para gelandang Italia. Andrea Pirlo benar-benar menjadi momok bagi Inggris, seperti
BERITA TERKAIT
- Patrick Kluivert Beri Warning kepada Pemain Timnas Indonesia, Sejumlah Nama Terancam?
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia
- Patrick Kluivert Pengin Jairo Riedewald Membela Timnas Indonesia
- BMI Beri Layanan Refleksi Gratis di Soekarno Run 2025, Hasto Ikut Merasakan