Harbolnas 12.12, Lazada Bersama BWT & MSIG Beri Proteksi Gratis untuk Gadget & Elektronik

Pelanggan yang melengkapi pembelian produk dengan proteksi gadget dan elektronik di Lazada bisa meraih ganti rugi maksimum sebesar harga pertanggungan atas risiko kerusakan atau kehilangan dari barang yang dibeli.
Manfaat ini mencakup berbagai situasi, seperti kejadian akibat insiden yang tidak disengaja dan menyebabkan kerusakan pada elektronik, seperti jatuh atau terlempar.
Selain itu, perlindungan juga berlaku ketika cairan secara tidak sengaja atau tidak terduga masuk ke dalam elektronik, menyebabkan kerusakan.
Tidak hanya itu, tindakan kriminal seperti pencurian dan perampokan yang menyebabkan kerusakan atau kehilangan pada elektronik juga termasuk dalam cakupan perlindungan ini.
Selain itu, klaim juga dapat dilakukan secara digital.
Dana akan ditransfer ke rekening dalam waktu tiga hari setelah klaim disetujui, tidak seperti klaim konvensional yang membutuhkan waktu 14 hari.(chi/jpnn)
2.500 pelanggan pertama yang berbelanja produk gadget atau elektronik di platform Lazada akan mendapatkan voucher proteksi gratis.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Sukses Bangun Inovasi, Tugu Insurance Sabet Penghargaan Bergengsi
- Apply Hadirkan Charger iPhone yang Aman & Bergaransi 3 Tahun
- JRP Insurance Beri Santunan untuk Keluarga Korban yang Terseret Ombak di Parangtritis
- Asuransi Kitabisa Raih Penghargaan dari OJK
- KAI Logistik Fasilitasi Pengiriman Sepeda Motor dengan Perlindungan Asuransi
- Mengenal Cara Kerja Asuransi Kesehatan, Silakan Disimak