Hardiknas 2019, 12 Instansi Pusat Ramaikan Turnamen Bulutangkis Beregu
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) menyelenggarakan Turnamen Bulutangkis Beregu Antarkementerian dan Lembaga. Perhelatan dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) ini berlangsung selama tiga hari, 10 - 12 April 2019, di Gedung Olahraga Kemendikbud, Senayan, Jakarta.
Sebanyak 12 kementerian dan lembaga Pemerintah turut memeriahkan turnamen ini, yaitu Kemendikbud, Kementerian PUPR, Kementerian Ristek dan Dikti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian PAN/RB, Kementerian Pemuda dan Olahraga, Kementerian Agraria dan Tata Ruang, Badan Pemeriksa Keuangan, Badan Koordinasi Penanaman Modal (BPKM), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Sekretariat DPR/MPR, dan Bank Negara Indonesia.
Dalam sambutannya, Sekretaris Jenderal Kemendikbud Didik Suhardi mengatakan, turnamen bulutangkis ini bisa meningkatkan kerja sama antarkementerian dan lembaga Pemerintah sehingga kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) akan semakin baik.
Turnamen bulutangkis ini, menurut Didik, juga untuk memeriahkan peringatan Hardiknas 2019, sehingga perayaannya dapat dirasakan oleh semua kementerian.
“Harapannya semoga Hardiknas tahun ini semakin meriah. Perayaan hari pendidikan ini bukan hanya oleh pihak Kemendikbud tetapi juga seluruh kementerian ikut merayakan juga,” ujar Didik saat membuka turnamen bulutangkis di GOR Kemendikbud, Rabu (10/4).
Selain membuka turnamen bulutangkis, Didik juga meresmikan gedung olahraga baru di lingkungan Kemendikbud yang sebelumnya berada di Gedung F Kemendikbud. Sebelum pertandingan antarkementerian/lembaga dimulai, Didik bersama beberapa pejabat eselon I dan II Kemendikbud melakukan pertandingan ekshibisi.
Dalam turnamen ini akan diambil tiga juara, dan masing-masing juara mendapatkan piala dan uang pembinaan. (esy/jpnn)
Kemendikbud menggelar turnamen bulutangkis dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2019.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Jadwal dan Link Streaming Final Indonesia Masters 2024 Super 100 di Surabaya
- Inovasi Kemandirian Kesehatan: Nucleopad, Solusi Cepat untuk Deteksi Penyakit Infeksi
- Dana Padanan Kedaireka Dukung Inovasi Kendaraan Listrik Demi Kemandirian Bangsa
- Tampil Gemilang Sepanjang Piala Suhandinata, Garuda Taruna PD Kalahkan China
- Lewat Program 2 Ini, Ribuan Siswa di Papua dan 3T Bisa Lanjutkan Pendidikan Berkualitas
- Kemendikbudistek Wujudkan Mimpi Anak Indonesia Lewat Beragam Program Beasiswa