Harga Ayam Melonjak Tajam
jpnn.com, JAKARTA - Harga ayam pedaging terus terkerek. Saat ini sudah menyentuh Rp 42 ribu per ekor ukuran sekilo lebih dikit. Itu pun harganya berubah terus setiap hari.
Pantauan JPNN.com di Pasar Ciputat menunjukkan, harga ayam pedaging terendah Rp 38 ribu hingga Rp 42 ribu.
Rerata beratnya 1,2 kilo sampai 1,4 kilo. Sedangkan stoknya terbatas.
"Harga ayam memang lagi naik. 3 hari lalu harga mulai Rp 34 ribu per ekor. Ini naik jadi Rp 38 ribu," ujar Ahmad, pedagang ayam di Pasar Ciputat, Kamis (19/4).
Dia mengaku kenaikan harga ini karena pasokan ayam pedaging berkurang. Ahmad bahkan harus keluar Jabodetabek untuk mencari pasokan ayam.
"Ke wilayah Jawa Barat untuk persiapan Ramadan. Biasanya kan harga ayam jelang Ramadan naiknya gila-gilaan," kata pria asal Lampung ini.
Saripah, pedagang ayam lainnya juga mengeluhkan kenaikan harga. Ayam sekilo harganya Rp 35 ribu.
"Satu ekor ayam kan sekilo lebih makanya harganya Rp 38 ribu hingga Rp 42 ribu. Yang repot ketemu sama pembeli yang suka protes, terpaksa harus ambil untung tipis banget," ucapnya. (esy/jpnn)
Saat ini harga ayam sudah menyentuh Rp 42 ribu per ekor ukuran sekilo. Sedangkan untuk harga terendah mencapai Rp 38 ribu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Blusukan di Pasar Flamboyan Pontianak, Anies Dengar Keluhan Pedagang dan Konsumen
- Menjelang Iduladha, Harga Sembako di Pasar Tradisional Palembang Masih Fluktuatif
- Menjelang Ramadan, Syarief Hasan Ingatkan Pemerintah soal Harga Bahan Pokok
- Harga Beras Mulai Bergejolak di Jakarta, Waduh!
- BI NTT Ungkap Pemicu Inflasi di Kota Kupang
- Harga Ayam Merangkak Naik, Daya Beli Melempem, Aduh!