Harga Bahan Pangan Aman
April Diproyeksi Deflasi 0,1 Persen
jpnn.com - JAKARTA - Terjaganya pasokan membuat harga bahan pangan menunjukkan tren turun. Dari sekian banyak komoditas bahan pangan, hanya kedelai yang tercatat naik harga. Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, pantauan pemerintah menunjukkan pasokan dan stabilitas harga bahan pangan sepanjang April terkendali baik.
"Bahkan, tren harganya cenderung turun," ujarnya di Kantor Kemenko Perekonomian kemarin (29/4).
Data Kemenko Perekonomian menunjukkan, harga beras kualitas murah turun 2,16 persen, gula pasir 1,1 persen, daging sapi 0,03 persen, cabai rawit 5,54 persen, cabai merah 21,15 persen, bawang merah 6,8 persen, dan bawang putih 2,12 persen. Adapun harga kedelai tercatat naik 0,53 persen.
Menurut Hatta, gangguan pasokan dan distribusi bahan pangan pada awal tahun akibat cuaca ekstrem sudah tidak terjadi. Kekhawatiran gangguan distribusi pada masa kampanye dan pemilu juga tidak terbukti.
"Karena itu, kami perkirakan April ini terjadi deflasi, terutama didorong turunnya harga pangan," katanya.
Menteri Keuangan Chatib Basri mengatakan, harga pangan yang cenderung turun sepanjang April memang membuat indeks harga konsumen (IHK) yang menjadi basis perhitungan inflasi ikut turun. "Proyeksi kami, bisa deflasi sampai 0,1 persen," ujarnya.
Menurut dia, terjaganya harga bahan pangan yang merupakan salah satu komponen utama inflasi diharapkan berlanjut pada Mei. Ini terkait masa panen yang berlangsung bulan depan. "Karena itu, inflasi tahun ini diperkirakan sesuai target 4,5 plus minus 1 persen," katanya.
JAKARTA - Terjaganya pasokan membuat harga bahan pangan menunjukkan tren turun. Dari sekian banyak komoditas bahan pangan, hanya kedelai yang tercatat
- Gaet Generasi Muda di Sektor Pertanian, SGN Bentuk Inkubator Agripreneur Tebu
- Pengin Tahu Asal Bright Gas yang Kalian Beli? Yuk, Scan Barcodenya
- Pertamina Dorong Kolaborasi Nasional dan Global Turunkan Emisi Metana di Indonesia
- Pertamina Paparkan Keunggulan Desa Energi Berdikari di COP 29 Azerbaijan
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Program Disabilitas Tanpa Batas Bikin PNM Berjaya di BBMA 2024