Harga Bawang dan Cabe Rawit Naik
Senin, 25 Februari 2013 – 13:11 WIB

Harga Bawang dan Cabe Rawit Naik
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Radjasa mengatakan, beberapa komoditas pangan seperti bawang merah, bawang putih dan cabe rawit mengalami kenaikan di atas 5 persen. Menanggapi itu, pemerintah mengelar rapat untuk menentukan langkah menstabilkan harga di pasaran. "Kalau mengenai stok cukup, di Cipinang (Jakarta) stok di atas 2 ribu ton. Sedangkan cadangan beras di Bulog sebesar 3,5 juta ton. Jadi stok akhir tahun 2,2 juta ton," jelasnya.
"Kami melakukan rapat koordinasi guna menstabilkan harga. Kami laporkan pergerakan harga ada kenaikan yang bersifat sustainable (berkelanjutan) di atas 5 persen yaitu bawang putih, bawang merah dan cabe rawit," ujar Hatta usai mengelar rakor di kantornya Gedung Kemenko, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta, Senin (25/2).
Sedangkan tepung terigu dan ayam ras harganya masih relatif turun. Namun di musim panceklik biasanya akan naik, harga beras tetap sama dan tidak mengalami kenaikan. Hatta juga mengklaim, stok beras hingga akhir tahun masih tergolong aman.
Baca Juga:
JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Hatta Radjasa mengatakan, beberapa komoditas pangan seperti bawang merah, bawang putih dan cabe
BERITA TERKAIT
- Soal Keluhan AS Terhadap Barang Bajakan di Mangga Dua, Kemendag Bilang Begini
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Nasabah Bank DKI dan Imbau Tidak Kosongkan Rekening
- SPBH Milik PLN IP Bakal Jadi Kunci Penting Mewujudkan Transportasi Berbasis Hidrogen
- Talenta Unggul Mampu Memperkuat Hilirisasi Pertambangan
- Harga Emas Melonjak, Didimax Buka Edukasi Trading Gratis