Harga BBM Berpeluang Tak Naik Hingga Akhir Tahun

jpnn.com - JAKARTA – Harga bahan bakar minyak (BBM) berpeluang tak naik dalam waktu yang cukup panjang. Sebelumnya, pemerintah sudah menurunkan harga premium dan solar sebesar Rp 500 pada awal April lalu.
“Harga yang sekarang ini, harapannya tetap sampai September. Bahkan, bukan tidak mungkin sampai akhir tahun. Selama tiga bulan akan tetap dibahas,” terang Menteri ESDM Sudirman Said, Selasa (12/4).
Sudirman mengatakan, pemerintah perlu menyimpan margin untuk menghadapi puasa dan lebaran yang rawan inflasi. Pemerintah menilai, ada peluang harga BBM akan naik menyesuaikan dengan tren kenaikan harga minyak dunia.
Berdasar catatan ESDM, penurunan harga solar 16 persen berdampak pada penurunan ongkos antara 5–10 persen. Harga BBM naik 16 persen dan secara otomatis menaikkan ongkos hingga 30 persen.
Begitu juga dengan logistik dan bahan pangan, BBM turun 3,5 persen dan harga kebutuhan pokok turun 0,1 persen. “Kenaikan BBM delapan persen, kebutuhan pokok naik dua persen,’’ jelasnya. (dim)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang