Harga Beras dan Gula Melangit

Para Ibu Rumah Tangga di Blitar Menjerit

Harga Beras dan Gula Melangit
Harga Beras dan Gula Melangit
Sama halnya dengan beras, harga gula pasir juga makin menguras kantong. Minggu lalu, gula pasir di pasaran masih dijual dengan harga kurang dari Rp 10 ribu per kilogram. Namun minggu ini, gula pasir telah merangkak naik hingga Rp 11 ribu. Sebagai pedagang, Anik tidak menghendaki dengan kenaikan harga beras dan gula yang makin meroket. "Wah, mudah-mudahan tidak naik lagi. Ekonomi susah begini, harga makin tidak karu-karuan," ujar Anik, yang menjual aneka palawija di kiosnya.

Sementara harga, beras merah yang kurang umum dikonsumsi masyarakat juga turut naik. Dari harga Rp 6 ribu perkilogram sekarang dijual Rp 6.500. Jagung biji kecil dari Rp 2.500 per kilo, juga naik menjadi Rp 3.500. Sejauh ini, terkait dengan adanya grafik kenaikan harga sembako yang terjadi beberapa pekan terakhir di Januari, belum ada gelagat operasi pasar yang dilakukan dinas terkait untuk mengendalikan harga.

Kenaikan harga ini tak pelak mempengaruhi dapur ekonomi keluarga menengah ke bawah. "Lek cuma tukang becak begini yo susah banget kalau harga sembako terus salin rego gitu," ujar Paimin, salah seorang kuli becak yang mangkal di depan Pasar Wage. (cr/aj)
Berita Selanjutnya:
Ikan Sarden Terancam Punah

BLITAR - Harga beras dan gula terus meroket dalam sepekan terakhir. Hampir di semua pasar tradisional dan toko yang menjual beras dan gula menaikkan


Redaktur & Reporter : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News