Harga Daging Sapi Melonjak
Tunggu Harga Bagus, Peternak Tahan Jual
Selasa, 09 Oktober 2012 – 06:11 WIB
"Tahun ini sapi yang siap potong 850 ribu ekor, terbagi untuk Jatim 550 ribu ekor dan sisanya 148 ribu ekor untuk luar Jatim," urai dia.
Kemampuan stok tersebut diyakini mampu menutupi kebutuhan masyarakat yang cenderung meningkat bulan ini. Bahkan, Jatim mampu menyuplai kebutuhan luar provinsi.
Dia menyebutkan, sampai sekarang realisasi pengiriman sapi ke luar provinsi baru mencapai 80 ribu ekor sehingga masih ada sisa 60 ribu ekor. "Selama bulan ini saja, kami perkirakan kebutuhan sapi di Jatim 28.073 ekor. Angka itu naik 10 persen daripada tahun lalu sebesar 25 ribu," ucapnya.
Secara terpisah, Kabid Perdagangan Dalam Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Arifin T. Hariadi mengatakan, kenaikan harga daging sapi segar di pasaran dipicu makin dekatnya perayaan korban. "Dugaan saya, ini disebabkan kondisi psikologis pasar. Sehingga, ada kekhawatiran tingginya pembelian ternak korban," jelasnya. (res/c6/kim)
SURABAYA - Harga daging sapi hidup mulai merambat naik. Angka terakhir menunjukkan, harga daging sapi menembus Rp 29 ribu hingga Rp 32 ribu per kilogram
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kenaikan PPN 12 Persen Bakal Ditunda, Marwan Cik Asan: Pilihan Bijak
- inDrive.Kurir Gelar Lomba Berhadiah untuk Pelanggan Pelaku Bisnis
- ProCap Bangga Mengumumkan Peluncuran Perencanaan Gateway Pembayaran Luminex
- Harga Emas Antam Hari Ini 28 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
- Kolaborasi Regional Kunci Percepatan Transisi Energi di Asia Tenggara
- MANN+HUMMEL Gandeng B-Quik Ramaikan Pasar Otomotif Nasional