Harga Empat Komoditas Melonjak
Rabu, 10 Juli 2013 – 05:14 WIB

Harga Empat Komoditas Melonjak
JAKARTA - Upaya pemerintah untuk menjinakkan inflasi pada Ramadan kali ini bakal butuh usaha lebih keras. Sebab, sejak beberapa hari terakhir, harga beberapa komoditas pangan justru melonjak.
Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengakui, saat ini ada empat komoditas yang mengalami lonjakan harga, yakni cabai rawit, bawang merah, daging ayam ras, dan telur ayam ras. "Kalau bahan pangan lain, harganya masih terjaga," ujarnya Selasa (9/7).
Baca Juga:
Hatta menyebut, berdasar laporan Kementerian Perdagangan, harga cabai rawit naik hingga 50 persen, bawang merah naik 28 persen, daging ayam ras naik 15,7 persen, dan telur ayam ras naik 9,06 persen."Empat komoditas ini naik signifikan sejak awal Juli,"katanya.
Untuk harga daging sapi, Hatta mengakui, hingga kini masih nangkring di level tinggi. Pemerintah belum berhasil menurunkan ke kisaran Rp 80 ribu per kilo gram."Saya agak kecewa karena harga daging sapi belum bisa turun," ucapnya.
JAKARTA - Upaya pemerintah untuk menjinakkan inflasi pada Ramadan kali ini bakal butuh usaha lebih keras. Sebab, sejak beberapa hari terakhir, harga
BERITA TERKAIT
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram