Harga Gula Pasir Nasional Tembus Rp 15.850 Per Kilogram

jpnn.com, JAKARTA - Harga gula pasir di seluruh pasar di Indonesia terpantau terus merayap naik.
Dipantau dari Hargapangan.id kenaikan harga gula pasir terjadi sejak awal Ramadan.
Memasuki minggu kedua Ramadan harga gula pasir terus mengalami kenaikan.
Harga gula pasir premium rerata di seluruh Indonesia Rp 15.850 per kilogram.
Adapun daerah dengan harga gula pasir premium tertinggi adalah Papua Barat Rp 18.750 per kilogram.
Kemudian, harga terendah di Provinsi Kepulauan Riau, yakni Rp 12.300 per kilogram.
Selain itu, harga gula pasir lokal dipatok Rp 14.850 per kilogram atau naik Rp 100 per kilogram dari pada kemarin.
Harga gula pasir lokal tertinggi di Papua Barat yakni Rp 17 ribu per kilogram, sementara terendah di Kepulauan Riau Rp 11.550 per kilogram.
Harga gula pasir di seluruh pasar di Indonesia terpantau terus merayap naik sejak awal Ramadan.
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Cetak Rekor Sejarah, Harga Emas Tembus USD 3.300 Per Troy
- Buyback Rp 50 Miliar Erajaya Jadi Sinyal Optimisme untuk Pasar
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Ekonom Sebut Indonesia Punya Penyangga Kuat di Tengah Gejolak Pasar Global