Harga Ikan Laut Meroket
Kamis, 27 Desember 2012 – 07:25 WIB
BELAWAN-Harga ikan laut menjelang akhir tahun terus mengalami kenaikan. Neroketnya harga penjualan ikan segar di pasaran ini selain disebabkan menjelang datangnya tahun baru 2013, juga diakibatkan oleh kian merosotnya hasil tangkapan nelayan dikarenakan terjadinya perubahan musim. Untuk ikan jenis gembung misalnya dari Rp29.000 per kg naik menjadi 32.000 per kg. Ikan kakap merah dari Rp40.000 per kg, naik Rp45.000 per kg. Dan ikan selayang dari sebelumnya Rp24.000 per kg naik menjadi Rp27.000 per kg.
"Saat ini memang lagi memasuki musim bulan terang. Kalau kondisi seperti ini biasanya hasil tangkapan nelayan sedikit. Makanya sebagian besar kapal ikan memilih tidak berangkat melaut untuk menangkap ikan," ujar, M.Idris (56) salah seorang nelayan di Belawan, kemarin (26/12).
Baca Juga:
Amatan Sumut Pos (Grup JPNN) di beberapa pasar tradisional di Utara kota Medan, harga ikan mengalami kenaikan hingga mencapai 20 persen dari hari-hari sebelumnya.
Baca Juga:
BELAWAN-Harga ikan laut menjelang akhir tahun terus mengalami kenaikan. Neroketnya harga penjualan ikan segar di pasaran ini selain disebabkan menjelang
BERITA TERKAIT
- Ratusan Polisi Bersiaga Amankan Wisuda di Kampus Unpar Bandung Pascateror Bom
- Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap
- Kinerja Transparan, Pemkab Bekasi Raih Predikat Kabupaten Informatif
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang