Harga Sawit Membaik
Jumat, 22 Februari 2013 – 04:31 WIB
JAKARTA - Turbulensi perekonomian global telah merontokkan harga minyak kelapa sawit di pasar internasional. Tahun ini, harga salah satu komoditas andalan Indonesia ini diproyeksi membaik. Fadhil menggambarkan, pada 2011, rata-rata harga CPO di pasaran dunia mencapai kisaran USD 1.119 per ton. Namun, pada 2012, harga sudah jatuh di kisaran USD 800 per ton. "Tahun ini, harga CPO di semester pertama diproyeksi di kisaran USD 800 - 900 per ton, pada semester ke dua kemungkinan akan naik sedikit ke kisaran USD 900 - 1.000 per ton," ucapnya.
Direktur Eksekutif Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Fadhil Hasan mengatakan, recovery perekonomian global akan mendorong perbaikan harga minyak mentah kelapa sawit (crude palm oil/CPO). "Semester ke dua tahun ini diproyeksi akan mulai naik," ujarnya kepada Jawa Pos usai seminar INDEF di Jakarta, Kamis (21/2).
Baca Juga:
Menurut Fadhil, pergerakan harga minyak kelapa sawit di pasar internasional saat ini sering bergerak liar karena faktor supply and demand tidak lagi dominan dalam penentuan harga. "Saat ini, harga lebih banyak ditentukan oleh sentimen perekonomian global," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Turbulensi perekonomian global telah merontokkan harga minyak kelapa sawit di pasar internasional. Tahun ini, harga salah satu komoditas
BERITA TERKAIT
- Kideco Berkomitmen untuk Menyempurnakan Kualitas Laporan Berkelanjutan
- Shell Membantah Bakal Tutup SPBU di Indonesia
- BTN Raih Penghargaan di Ajang LinkedIn Talent Awards
- Melalui UMK Academy, Pertamina Dukung UMKM Bersaing di Tingkat Global
- Pupuk Kaltim Kembali Raih Predikat Platinum di Ajang ASSRAT 2024
- Pegadaian Gelar Media Awards 2024, Puluhan Jurnalis Raih Penghargaan