Harga Sayuran Kian Melonjak
Jumat, 07 Juni 2013 – 03:12 WIB
MEDAN - Harga berbagai jenis sayuran di sejumlah pasar tradisional di Medan mulai merangkak naik sejak beberapa hari terakhir. Hal ini dipicu rencana pemerintah yang akan menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi mulai pertengahan Juni 2013.
Pantauan Sumut Pos (Grup JPNN) di sejumlah pasar tradisional di Kota Medan, Kamis (6/6), harga kol dipatok Rp8.500 per kilo atau naik dari Rp2.000-Rp2500 per kg pada beberapa hari sebelumnya. Sementara cabai merah dipatok Rp26.000 dari sebelumnya Rp20.000 per kg atau naik Rp6.000 per kg.
Baca Juga:
Pedagang sayuran di Pusat Pasar Medan Roslinda mengatakan, harga cabai merah kini sudah menembus harga Rp26.000 per kilogram dari sebelumnya Rp20.000 per kilogram. Kemudian cabai hijau yang awalnya dijual Rp10 ribu per kilogram menjadi Rp12 ribu per kilogram, sayuran jenis kol yang awalnya hanya Rp6.000 menjadi Rp8000-8500 per kilogram.
"Semenjak beberapa hari ini harga terus merangkak naik, apalagi harga dari petani juga melonjak. Bisa saja karena isu kenaikan harga BBM yang dihembuskan beberapa minggu ini," ujar ibu tiga anak ini, Kamis (6/6).
MEDAN - Harga berbagai jenis sayuran di sejumlah pasar tradisional di Medan mulai merangkak naik sejak beberapa hari terakhir. Hal ini dipicu rencana
BERITA TERKAIT
- Menko Airlangga Bertemu Menteri Energi & Infrastruktur Emirat Arab, Ini yang Dibahas
- Jadi Hampers Favorit Natal hingga Imlek, Loves Semprong Sukses Jual Ribuan Toples
- Harga Emas Antam Hari Ini 1 Februari Melonjak Lagi, Jadi Sebegini Per Gram
- Pengumuman! Harga Pertamax Naik Hari Ini, jadi Rp 12.900 per Liter
- Pelajari Pengelolaan SJUT, DPRD Kota Denpasar Studi Banding ke JIP
- Perkuat Kinerja, Tokio Marine Indonesia Gelar Agency Kick-Off 2025