Harga TBS Sawit di Riau Mengalami Penurunan Selama Satu Pekan ke Depan
jpnn.com, RIAU - Harga Tandan Buah Segar (TBS) Sawit di Privinsi Riau mengalami penurunan sebesar 3,65 persen selama satu pekan ke depan.
Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Disbun Provinsi Riau Defris Hatmaja mengatakan pada Selasa (13/12) pihaknya telah melaksanakan rapat penetapan harga.
Berdasarkan hasil penetapan harga TBS kelapa sawit, untuk minggu ke-49 Desember 2022 periode 14 sampai dengan 20 Desember mengalami penurunan pada setiap kelompok umur kelapa sawit.
“Jumlah penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10-20 tahun sebesar Rp 102,33/Kg atau mencapai 3,65 persen dari harga minggu lalu,” jelas Defris.
Sehingga, harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu ke depan turun menjadi Rp 2.702,95/Kg.
Faktor penyebab turunnya harga TBS periode tersebut karena terjadinya penurunan harga jual CPO dan kernel dari perusahaan yang menjadi sumber data.
“Walaupun indeks K yang dipakai masih sama dengan indeks K periode minggu lalu yaitu 92,64 persen, dan indeks K berlaku untuk saru bulan ke depan, harga penjualan CPO minggu ini turun sebesar Rp 512,71 dari minggu lalu,” jelasnya.
Penurunan harga minggu ini lebih disebabkan karena faktor penurunan harga CPO. Adapun sistem tata kelola penetapan harga TBS Provinsi Riau makin membaik.
Harga Tandan Buah Segar (TBS) Sawit di Privinsi Riau mengalami penurunan sebesar 3,65 persen selama satu pekan ke depan.
- Menko Airlangga Dorong Industri Kelapa Sawit yang Berkelanjutan, Efisien & Kompetitif
- Polda Riau-TNI Luncurkan Program Ketahanan Pangan, Masyarakat Dapat Manfaat
- Polda Riau Gerebek Rumah Bos Narkoba di Kampung Dalam Dumai Seusai Tangkap Pecatan Polisi
- Berantas Judi Online Ditreskrimsus Polda Riau Tangkap 16 Tersangka
- Masyarakat Pekanbaru Akui Jasa SF Hariyanto yang Membangun Infrastruktur Jalan
- Hakim Tolak Gugatan Praperadilan Ninja Sawit di Langgam