Harga Telur Meroket, Ini Saran Almisbat untuk Pemerintah
jpnn.com, JAKARTA - Aliansi Masyarakat Sipil untuk Indonesia Hebat (ALMISBAT) meminta pemerintah tidak sekadar mengatasi kenaikan harga telur dengan operasi pasar. Menurut anggota Dewan Pertimbangan ALMISBAT Syaiful Bahri, hal penting yang harus dilakukan adalah mencari solusi jangka panjang agar hal serupa tak berulang pada masa mendatang.
“Operasi pasar merupakan jurus lama pemerintah mengendalikan harga. Dari tahun ke tahun instrumen ini yang selalu digunakan, sepertinya tidak ada cara lain yang lebih efektif dan memberikan dampak jangka panjang untuk memperbaiki dan menjaga supply-demand (pasokan dan permintaan, red) beberapa kebutuhan pokok rakyat Indonesia,” kata Syaiful melalui siaran pers ke JPNN, Jumat (20/7).
Syaiful menegaskan, operasi pasar hanya instrumen jangka pendek dan terkesan reaktif. Menurutnya, operasi pasar tak akan efektif sepanjang tidak ada dukung basis produksi yang cukup dan konsisten untuk menjaga pasokan.
“Karena itu, tata niaga produksi komoditi yang menjadi kebutuhan pokok rakyat termasuk telur ayam harus diperbaiki. Rantai produksi dari mulai bibit sampai pasar harus ditinjau ulang,” tegasnya.
ALMISBAT yang menjadi salah satu elemen relawan pendukung Joko Widodo di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 juga mengingatkan pemerintah tak mencari-cari kambing hitam terkait kenaikan harga telur yang dikeluhkan masyarakat. Menurut Syaiful, harus ada tindakan nyata pemerintah termasuk membersihkan urusan pangan dari mafia.
“Semua itu terjadi karena ada mafia. Sering kali regulasi-regulasi yang tidak perlu dan membatasi sektor produksi dan perdagangan justru menciptakan korupsi, nepotisme dan monopoli baru oleh segelintir elit politik dan pengusaha yang dekat dengan pejabat-pejabat kementerian,” cetusnya.
Syaiful lantas mencontohkan kebijakan pemerintah mewajibkan importir bawang putih menerapkan kuota tanam 5 persen. Demi mewujudkan swasembada bawang putih, importir harus menanam tanaman penyedap rasa itu hingga 5 persen dari total kuota impornya.
“Alih-alih memberikan solusi terbaik bagi tata niaga bawang putih nasioal, malah jadi ajang perebutan kuota impor sehingga memberi peluang praktik suap menyuap antara pengusaha dan pejabat,” kata ketua DPP Bidang Petani Partai NasDem itu.
Aliansi Masyarakat Sipil untuk Indonesia Hebat (ALMISBAT) mengingatkan pemerintah tak mencari kambing hitam terkait kenaikan harga telur yang dikeluhkan warga.
- Menko Pangan Akui Harga Telur Meroket Jelang Nataru
- Harga Telur Ayam Makin Tinggi, Hari Ini Sebegini
- Jokowi Hadiri Pernikahan Putra Bungsu Ketua umum ReJO Darmizal
- Minyak Goreng Turun, Harga Telur Ayam Malah Naik
- Jaga Kesehatan Mata dengan Rutin Mengonsumsi 4 Makanan Ini
- Relawan Jokowi dan Prabowo Kompak Joget Bareng di Bundaran HI