Harga Tiket Hingga Rp700 Ribu
Rumput Mulai Dibenahi
Jumat, 10 Desember 2010 – 07:59 WIB

Foto: Dok.JPPhoto
JAKARTA- Indonesia dianggap sukses menjadi tuan rumah pada babak penyisihan Piala AFF 2010. Jumlah penonton yang hadir pun terus menunjukkan tren meningkat pada setiap pertandingan. Sayang, keberhasilan itu juga membawa dampak yang buruk terhadap kondisi lapangan.
Banyaknya partai yang dimainkan dan kondisi cuaca yang hampir selalu hujan membuat rumput Stadion terbesar se-Indonesia itu rusak dan karena tercabik-cabik sepatu pemain. Kerusakan yang paling parah berada di sisi utara lapangan karena rumput banyak yang telah tercabut dari akarnya. Kondisi tersebut membuat pihak PSSI angkat bicara. Sekjen PSSI Nugraha Besoes berharap agar pihak pengelola SUGBK segera melakukan perbaikan rumput stadion."Kami sudah bicara. Beberapa hari ke depan ini paling tidak rumput sudah bisa di recovery agar kembali siap digunakan pada hari-H nanti," katanya, kemarin (9/12).
Baca Juga:
Di sisi lain, Nugraha juga menjelaskan bahwa dirinya telah berkoordinasi dengan pihak panpel dan akan menambah jumlah tiket pertandingan semifinal. Jika pada pertandingan terakhir mereka hanya menyediakan 60-ribuan lembar tiket. Maka, pada semifinal akan ditingkatkan menjadi 70 ribu lembar tiket.
Selain jumlah tiketnya bertambah, harga tiket pun bakal dinaikkan. Sayang, dia belum berani membocorkan berapa persentase kenaikan harga tersebut. Namun, ada sumber yang membocorkan bahwa tiket termahal bakal menembus angka Rp 700 ribu-an dan termurah tetap Rp 50 ribu. Sementara itu, menanggapi keluhan dari PSSI, Direktur Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK) M. Nigara menyatakan sudah mulai bergerak. "Besok (hari ini, Red) rumput sudah akan kami benahi. Yang rusak akan diganti dengan rumput cadangan yang ada. Paling tiga hari sudah beres," terangnya.
JAKARTA- Indonesia dianggap sukses menjadi tuan rumah pada babak penyisihan Piala AFF 2010. Jumlah penonton yang hadir pun terus menunjukkan tren
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah