Harga Tiket Konser Celine Dion Fantastis, Ini Alasannya
jpnn.com, JAKARTA - Setelah menanti selama 20 tahun, Celine Dion dipastikan akan manggung untuk pertama kalinya di Indonesia.
Pelantun That’s The Way It Is itu akan menghibur penggemarnya pada 7 Juli mendatang di Sentul International Convention Center (SICC).
Sebelumnya, warganet sempat dihebohkan dengan harga tiket konser Celine Dion yang dibanderol hingga Rp 25 juta.
Harga tersebut menjadi yang termahal ketimbang di negara-negara lain. Tak heran bermunculan meme tiket Celine Dion di dunia maya.
Menurut Direktur Marketing PK Entertainment Harry Sudarman, tingginya harga tiket karena mencakup biaya produksi. Selain itu, kapasitas tempat duduk di SICC juga terbatas, hanya memuat 10 ribu penonton
“Kami menghitung rasio kapasitas venue dan production cost. Semua sudah persetujuan dari pihak manajemen Celine,” jelas Harry dalam jumpa pers di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (18/1).
CEO PK Entertainment Pieter Harjani menegaskan bahwa sebelum menentukan harga tiket, pihaknya telah berkordinasi dengan manajemen Celine Dion.
“Penentuan harga tiket hasil diskusi internal kami dan manajemen dari Celine. Jadi ini sudah persetujuan dari manajemen Celine,” kata Peter.
Publik sempat dihebohkan dengan tingginya harga tiket konser Celine Dion yang dibanderol hingga Rp 25 juta.
- Siap-Siap! Linkin Park Bakal Gelar Konser di Jakarta
- Begini Jawaban Linkin Park Soal Kemungkinan Konser Di Indonesia
- Kabar Duka: Eric Carmen 'All By Myself' Meninggal Dunia
- Penyanyi Mandarin Michael Guang Liang Bakal Konser di Indonesia, Catat Tanggalnya
- Tour 8 Kota, Maher Zain Gandeng Artis Lokal
- Benarkah Celine Dion Mengoleksi 10 Ribu Sepatu?