Harga Tiket Pesawat Melambung, Menhub Terima Laporan Inaca
![Harga Tiket Pesawat Melambung, Menhub Terima Laporan Inaca](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/watermark/2018/03/09/ilustrasi-penumpang-di-bandara-foto-kaltim-postjpnn.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Indonesia National Air Carrier Association (Inaca) bersama dengan stakholder penerbangan lainnya siang ini bakal merilis penyesuaian harga tiket penerbangan.
Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan Hengki Angkasawan menjelaskan, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sudah menerima laporan dari Inaca.
“Jadi sekitar pukul 11.00 WIB tadi, bapak menteri telah menerima laporan dari INACA bersama dengan stakeholder penerbangan lainnya (maskapai dan operator bandara), terkait dengan hasil keputusan penyesuaian tiket penerbangan yang hasilnya akan disampaikan siang ini,” kata Hengki, Minggu (13/1).
Hengki menjelaskan, dalam laporan tersebut, INACA menyampaikan kepada Menteri Perhubungan terkait hasil pembahasan dengan para maskapai selama dua minggu ini perihal tarif penerbangan yang dirasakan memberatkan masyarakat.
"Nanti akan dirilis," tandas Hengki.(chi/jpnn)
Dalam laporan tersebut, INACA menyampaikan kepada Menteri Perhubungan terkait hasil pembahasan dengan para maskapai selama dua minggu.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Erick Thohir Bicara soal Diskon Harga Tiket Pesawat pada Mudik Lebaran 2025
- Pasutri Pelaku Penipuan Bermodus Jual Tiket Pesawat dengan Harga Promo Ditangkap
- Dari Konser K-Pop hingga Kereta Cepat, Inovasi tiket.com Makin Ciamik
- Imbas PPN 12 Persen, Harga Tarif Pesawat Bakal Turun 10 Persen
- Pemerintah Wacanakan Diskon 50 Persen untuk Tiket Kereta Api Jelang Nataru
- Kabar Baik, Harga Tiket Garuda Siap Turun, Catat Syarat & Ketentuannya