Harga Tiket Pesawat Melambung Tinggi, Pak Jokowi Langsung Bereaksi

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bereaksi menyikapi persoalan harga tiket pesawat terbang yang melambung tinggi.
Pak Jokowi langsung memerintahkan jajaran menteri agar segera mengendalikan harga tiket pesawat yang melambung tinggi itu.
Presiden Jokowi tak ingin kenaikan harga tiket pesawat turut membuat laju inflasi makin melonjak dan dapat menggerus daya beli masyarakat di tengah fluktuasi harga komoditas energi.
“Harga tiket pesawat melambung, sudah, saya langsung reaksi. Pak Menteri Perhubungan (Budi Karya Sumadi) segera selesaikan,” kata Presiden Jokowi saat membuka Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2022 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/8).
Selain memerintahkan Menhub Budi Karya Sumadi, Presiden Jokowi juga meminta Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Garuda Indonesia Tbk segera menambah armada pesawatnya agar bisa membantu menahan kenaikan harga tiket pesawat.
“Meski tidak mudah karena harga avtur internasional juga tinggi,” ungkap Presiden Jokowi.
Hingga Juli 2024, inflasi di Indonesia sebesar 4,94 persen (year on year/yoy).
Presiden Jokowi menyebutkan inflasi saat ini menjadi ancaman bagi negara-negara di dunia.
Pak Jokowi bereaksi menyikapi persoalan harga tiket pesawat terbang yang melambung tinggi. Dia langsung memerintahkan menteri membereskan persoalan ini.
- Struktur Lengkap Danantara, Ada Jokowi, Sri Mulyani hingga Pandu Sjahrir
- Reza Indragiri: Sekiranya Kepala Babi Dikirim kepada Jokowi, Apakah Saran Hasan Nasbi Sama?
- Hadiri Acara Buka Puasa, Pramono Janjikan Perbaiki Masjid Raya KH. Hasyim Asy'ari
- Wawali Iswar Apresiasi Gerakan Pangan Murah Serentak se-Jateng Digelar di Kota Semarang
- Kesulitan Ekonomi di Era Prabowo Disebut Akibat Kebijakan Ugal-Ugalan Era Jokowi
- Rekrutmen Eks Lion Air Picu Protes Keras dari Karyawan Garuda, Dinilai Tidak Transparan