Harga Tomat Turun, Rica MelonjaK

Harga Tomat Turun, Rica MelonjaK
Harga Tomat Turun, Rica MelonjaK

jpnn.com - TERNATE - Harga tomat terus menurun, namun tidak dengan harga rica (cabai, red). Pantauan Malut Post (Jawa Pos Group) di Pasar Barito Bahari Berkesan Ternate kemarin (10/11), harga tomat yang sebelumnya Rp 25 ribu, turun Rp 10 ribu menjadi Rp 15 ribu per kilogram. Stok tomat terlihat bertambah dibandingkan pekan lalu.

“Stok tomat terus bertambah, kita ambil dari Tobelo dengan harga Rp 10 ribu, jadi dijual Rp[ 15 ribu,” kata Nia, pedagang. Dia mengaku tomat dari Manado harganya masih mahal, jika diambil dari Manado maka harganya tak seperti sekarang.

Di satu sisi harga bawang merah, bawang putih, dan berbagai jenis cabai harganya naik. Bawang merah harganya Rp 55 ribu, sebelumnya Rp 50 ribu per kilogram, harga bawang putih juga naik dari Rp 50 ribu menjadi Rp 55 ribu per kilogram.

Rica nona harganya naik menjadi Rp 70 ribu, sebelumnya Rp 60 ribu per kilogram, rica keriting naik dari Rp 60 ribu menjadi Rp 65 ribu per kilogram.

“kalau lemon cui (limau, red) harganya masih mahal, Rp 50 ribu per kilogram. harganya belum berubah,” jelasnya.  Dia menambahkan bawang merah, bawang putih, rica nona dan lemon diambil dari Manado.

Nia memperkirakan harga bawang, rica dan tomat akan naik, sebab harganya di Manado masih tinggi. “Apalagi bulan depan kita memasuki bulan Desember,” tutur Nia.(JPG/tr-05/onk/fri/jpnn)


TERNATE - Harga tomat terus menurun, namun tidak dengan harga rica (cabai, red). Pantauan Malut Post (Jawa Pos Group) di Pasar Barito Bahari Berkesan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News