Hari Buruh, Jadi Momentum Pemerintah Evaluasi Kebijakan

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR Poempida Hidayatullah meminta pemerintah agar merefleksikan Hari Buruh sebagai momentum untuk mengevaluasi kebijakan terhadap para buruh, khususnya soal keamanan dan kesejahteraan.
"Masih banyak yang perlu dievaluasi bersama, seperti perlindungan hukum bagi buruh yang bekerja di luar negeri atau kesejahteraan para buruh yang berada di dalam negeri," kata Poempida di Jakarta, Kamis (1/5).
Politikus Partai Golkar itu menambahkan, Hari Buruh dapat menjadi masukan baru bagi program pemerintahan baru pascapemilihan umum 2014 untuk kesejahteraan masyarakat.
"Baik eksekutif maupun legislatif yang nanti akan terpilih, bisa mengambil momen Hari Buruh ini sebagai masukan-masukan bagi program mereka," tandas Poempida. (gil/jpnn)
JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR Poempida Hidayatullah meminta pemerintah agar merefleksikan Hari Buruh sebagai momentum untuk mengevaluasi kebijakan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Viral Ini Harus jadi Pelajaran Seluruh PPPK, Jangan Main-main
- Sidang Dakwaan Mbak Ita, Jaksa KPK Soroti Peran Suaminya sebagai Perantara
- Penyebab Utama Kartu Tes PPPK Tahap 2 Belum Bisa Dicetak, Jangan Panik ya
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensesneg