Hari Ini Calhaj RI Bergerak ke Arafah
Jumat, 04 November 2011 – 05:39 WIB
MAKKAH - Pagi ini (4/11) waktu Arab Saudi, para calon haji (calhaj) Indonesia akan bergerak ke Arafah. Mereka akan melakukan wukuf di Arafah yang jatuh pada Sabtu, 5 November 2011 (9 Dzulhijjah). ’’Secara umum jamaah besok (hari ini, Red) siap berangkat,’’ ujar Kepala Satuan Operasi Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armina) Abu Haris Mutohar di kantor Misi Haji Indonesia di Makkah, Arab Saudi, Kamis (3/11). Sedangkan terkait tempat di Arafah, lanjutnya, juga sudah siap. Sejumlah permintaan dari pemerintah Indonesia seperti karpet baru, juga sudah disiapkan oleh Muassasah Asia Tenggara. Tenda-tenda besar bisa menampung 2500 hingga 3000 orang, sedangkan yang bentuknya kecil-kecil disekat bisa diisi 10 orang. Di Arafah, logistik, termasuk beras juga sudah siap.’’Nanti makannya prasmanan. Dimasak di situ. Para calhaj tinggal makan. Kami juga sudah buat edaran ke pemondokan agar para calhaj tidak khawatir, pasti semua kebagian,’’ jelasnya.
Para calhaj itu akan bergerak dari pemondokan masing-masing menggunakan bus yang sudah disediakan. Mereka akan dikoordinasikan oleh maktab masing-masing. Jumlah maktab sebanyak 72. ’’Bergantung maktabnya. Ada yang dibagi 3 trip pemberangkatan, ada yang dua trip,’’ jelasnya. Yang tiga trip, akan berangkat sebelum salat Jumat, setelah salat Jumat, dan malam hari. Sedangkan yang 2 trip, berangkat setelah salat Jumat dan malam hari.’’Itu terserah maktab. Kami hanya memastikan, semuanya terangkut,’’ tegasnya.
Baca Juga:
Hanya, para calhaj yang berangkat sebelum tengah hari harus membawa bekal untuk makan siang.’’Karena makan yang disediakan di Arafah dihitung mulai Jumat malam. Total makan yang disediakan di Armina 16 kali.
Baca Juga:
MAKKAH - Pagi ini (4/11) waktu Arab Saudi, para calon haji (calhaj) Indonesia akan bergerak ke Arafah. Mereka akan melakukan wukuf di Arafah yang
BERITA TERKAIT
- Tidak Ada Optimalisasi di Seleksi PPPK 2024 Tahap 1
- Pengurus Baru Dilantik, KAHMI Unkris Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas
- Merayakan HUT ke-17, TMP Ingin Melahirkan Kader Kritis dan Berpikir Matang
- Yanuar Arif Mengapresiasi Respons Cepat Menteri PU terhadap Aspirasi Masyarakat Banyumas-Cilacap
- Bambang Hero Dipolisikan Warga Babel, Kuasa Hukum Terdakwa Kasus Timah Jelaskan Ini
- 6 Tuntunan R2 dan R3 PPPK 2024 di Demo Nasional, Semoga Didengar Presiden Prabowo