Hari ini, Direktur FBI Bertemu Timur Pradopo

Hari ini, Direktur FBI Bertemu Timur Pradopo
Hari ini, Direktur FBI Bertemu Timur Pradopo
JAKARTA—Direktur Federal Bureau of Investigation (FBI) Robert Muller akan bertemu Kapolri Jenderal (pol) Timur Pradopo di Mabes Polri, Jakarta Rabu (2/2). Pertemuan ini bagian dari lawatan kepala biro penyidik federal Amerika itu ke sejumlah negara di Asia Tenggara.

"Memang ada acara dengan FBI  tapi besok (3/2) ya, dalam rangka capacity building artinya peningkatan  kompetensi,’’ ujar Timur Pradopo usai pisah sambut Wakapolri di Auditorium  PTIK, Jakarta, Selasa (1/2) malam.

Belum diketahui materi apa yang akan diperbincangkan Timur dan Muller dalam pertemuan singkat itu. Namun Kabareskrim Polri Komjen (pol) Ito Sumardi menyebut Muller akan berbincang mengenai perkembangan kerjasama yang selama ini telah dibangun Polri dan FBI. Seperti program pelatihan penyidik Polri yang diberikan FBI sejak beberapa tahun lalu.

"Kan kita akan kedatangan Direktur  FBI karena kebetulan beliau datang ke beberapa negara Asean. Waktunya juga singkat sekitar enam jam (di Jakarta) sambil mampir karena kita juga dianggap berhasil menangani kejahatan transnasional kita juga banyak alumni-alumni  FBI. Ini juga dalam rangka silaturrahmi,’’ tambah Ito di lokasi yang sama Selasa malam.

JAKARTA—Direktur Federal Bureau of Investigation (FBI) Robert Muller akan bertemu Kapolri Jenderal (pol) Timur Pradopo di Mabes Polri, Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News